Friday, August 5, 2022

Event Baru di Indscript Kelas Nulis Bareng

Penulis: Dhona Maria Ananda

Pentas Nulis Bareng Indscript Creative
Sumber: indscript creative & canva


Teman-teman, mimpi seorang penulis adalah membukukan dan menyebarkan hasil tulisannya. Hal tersebut dapat terjadi apabila seorang penulis telah mencapai level tertentu. Keterampilan menulis dapat ditingkatkan dengan terus konsisten belajar, baik otodidak ataupun mengikuti kelas-kelas pelatihan. 

Pada masa sekarang ini, ada banyak program kelas nulis yang dapat diikuti. Salah satunya adalah Indscript kelas nulis bareng yang diasuh oleh founder-nya, Indari Mastuti. Belum lama ini, Indscript kelas nulis bareng mengadakan event baru di kelas nulis tersebut. Lantas, apa event baru di Indscript kelas nulis bareng tersebut? Dan apa manfaat yang didapat jika ikut berpartisipasi di dalamnya? Yuk, simak penjelasannya di artikel ini.


Indscript Creative

Teman- teman, Indscript Creative Bandung adalah perusahaan yang bergerak di dunia penulisan dan bisnis. Pada awalnya, Indscript Creative Bandung adalah agen naskah yang menjembatani penerbit dengan penulis. Seiring waktu, perusahaan berkembang menjadi tiga lini inti, yaitu indie publisher, jasa copywriting dan training center

Founder dari Indscript Creative Bandung, Indari Mastuti, merupakan seorang veteran dalam dunia literasi. Beliau memulai karirnya sebagai penulis artikel pada tahun 1996. Sekarang, Indari Mastuti yang kerap akrab dengan sapaan Teh Iin atau Bubup, telah menetaskan banyak sekali penulis baru. Di antaranya melalui program Indscript kelas nulis bareng antologi dan kelas nulis artikel. 

Indari Mastuti sendiri sampai saat ini masih terjun bergerilya di komunitas yang dibangunnya semenjak tahun 2016. Namanya komunitas Ibu-ibu Doyan Nulis (IIDN). Jangan khawatir Teman- teman, meski judulnya diawali dengan kata ibu-ibu, anggotanya dari berbagai kalangan. Banyak anggota yang masih lajang, bahkan ada bapak-bapak yang ikut bergabung. Apabila Teman-teman tertarik bergabung dengan salah satu komunitas tersebut, klik saja link landing page Indscript Creative di akhir artikel ini, ya.

Teman-teman, di tahun 2022, Indari Mastuti dengan Indscript Creative Bandung telah berekspansi ke All in One Copywriting service. Jasa penulisan di Bandung tersebut meliputi: penulisan konten website, blogger review, pembuatan company profile, konten media sosial, penulisan biografi, ghostwriter, outsource copywriter, kelas pendampingan penulisan buku dan buzzer


Indscript Kelas Nulis Bareng

Teman-teman, di tahun 2022, Indscript kelas nulis bareng yang memasuki gelombang ke- 2 akan mengadakan event dengan nama baru, yaitu Pentas Nulis Bareng. Kegiatan ini sangat bermanfaat untuk para penulis dalam meng-upgrade skill ke level berikutnya. 

Pada tahun 2021, gelombang pertama kelas nulis bareng telah mencetak ratusan para penulis baru melalui 43 batch tantangan Indscript kelas nulis bareng buku antologi dengan tema-tema yang telah ditentukan. Melalui Indscript kelas nulis bareng buku antologi gelombang dua ini, diharapkan para penulis baru dapat lebih meningkatkan kualitasnya di dalam dunia literasi.

Adapun kegiatan per-batch Pentas Nulis Bareng yang akan diselenggarakan sebagai berikut:

1. Ucapan selamat datang

2. Pematerian

3. Pendataan list nama-nama

4. Bedah naskah

5. Challenge

6. Pendataan

7. Pengumuman pemenang

8. Pendataan list final penulis


Tema-tema Indscript kelas nulis bareng buku antologi pada event Pentas Nulis Bareng, di antaranya:

1. Para Pejuang Garis 2

2. Dear, Mertuaku

3. I'm a Teacher

4. Kala Ujian Allah Menyapa

5. Resign, Ah!

6. Dari Nol!

7. Pegawai yang Doyan Bisnis

8. Hidup di Perantauan

9. Aku Harus Tetap Kuat

10. Oh Tetangga!

11. Perjuangan Melahirkan Buah Hati

12. Baby blues

13. Di antara Dua Pilihan

14. Ada Surga di Rumah Kita

15. Pernah Tidak Seperti Istri

16. Aku, kamu dan Dia

17. Menjadi Istri Ketiga

18. Meski Hati Patah, Kaki Harus Tetap Melangkah

19. Do Your Best!

20. Cinta yang Tak Terkata

21. Cantik itu Kamu!

22. Pengorbanan yang Terbayar

23. Yes, Aku Berhasil!

24. Perjuangan Si Sakit

25. Jaga Lisan Kita, Ucapan adalah Doa

26. Doa untuk Sahabat Mualaf Ku

27. Mendidik Anak di Era Digital

28. Caraku Bahagia

29. Surat buat Mantanku

30. Pahami Aku, Suamiku!

31. Tips Istri yang Dirindukan

32. Dear, Teh Indari

33. Dear, My Haters

34. Kekuatan Doa

35. The Power of Bismillah

36. Please! Jangan patahkan semangatku

37. Keringatku, Surgaku

38. Aku Tidak Berbeda Darimu

39. Pelangi Setelah Hujan

40. Keterpurukanku

41. Terima Kasih Diriku


Menarik bukan? Nah, Teman-teman bisa menge-klik landing page di bawah ini untuk mendapatkan info lebih jelasnya:

 https://tribelio.page/kenaliindscriptcreative

 

Selamat hari ini, semoga artikelnya bermanfaat, ya!



Plandemic Growth Youtube Channel: Donna Maria Ananda


No comments:

Post a Comment

Wanita Dengan Jadwal Kerja Malam Susah Hamil?

  Penulis: Dhona Maria Ananda Zonadona.com Kesuburan merupakan salah satu faktor yang menjadikan peluang kehamilan seorang wanita semakin ti...