Penulis: Dhona Maria Ananda
Teman-teman, Tapak dara atau Madagaskar periwinkle merupakan tanaman hias yang sering ditemui di berbagai pekarangan. Tanaman tersebut juga kerap kali tumbuh liar di berbagai lahan kosong atau berbagai tempat yang tidak terawat. Namun, di balik wujudnya yang cantik ternyata tanaman yang memiliki nama latin Caranthus roseus tersebut memiliki beragam manfaat untuk kesehatan dan kerap kali dijadikan obat herbal untuk mengobati beragam penyakit. Lantas, apa saja manfaat Tapak dara atau Madagaskar periwinkle (Caranthus roseus) untuk Kesehatan? Yuk, disimak artikelnya.
Tapak Dara atau Madagaskar Periwinkle (Caranthus roseus)
Tapak dara atau Madagaskar periwinkle (Caranthus roseus) merupakan tanaman perdu yang berasal dari Madagaskar. Namun, tanaman tersebut telah menyebar ke berbagai daerah tropis diseluruh dunia. Di Indonesia sendiri tanaman tersebut tumbuh dan dikenal dengan beragam nama. Contohnya: sindapor (Sulawesi), kembang tembaga (Sunda), dan kembang tapak dara (Jawa)
Dilansir dari Wikipedia, tanaman Tapak dara atau Madagaskar periwinkle (Caranthus roseus) menyukai tempat terbuka untuk tumbuh, baik dataran rendah maupun sampai ketinggian 800 meter di atas permukaan laut. Tingginya dapat mencapai hingga 1 meter. Tanaman Tapak dara ini memiliki daun berbentuk bulat yang tersusun menyirip secara berselingan. Batang serta daunnya berwarna hijau dan mengandung lateks berwarna putih.
Tapak dara atau Madagaskar periwinkle (Caranthus roseus) memiliki mahkota bunga berukuran 1-2 cm, namun tidak menutup kemungkinan ukurannya menjadi lebih kecil. Di pekarangan balkon saya sendiri ukuran bunga ini hanya 1/2 cm saja, sehingga tampak sangat imut dan menggemaskan. Biasanya bunga Rose Periwinkle (Inggris) ini berwarna putih, ungu, biru, atau merah jambu.
Budidaya Tapak Dara atau Madagaskar Periwinkle (Caranthus roseus)
Cara budidaya tanaman Tapak Dara atau Madagaskar Periwinkle (Caranthus roseus) adalah dengan menanam bijinya. Biasanya biji ditanam di tanah yang tidak terkena sinar matahari secara langsung. Setelah berumur satu minggu, tanaman tersebut dapat dipindahkan ke tempat terbuka.
Perawatan tanaman Tapak Dara atau Madagaskar Periwinkle (Caranthus roseus) juga termasuk mudah. Hanya tinggal disiram secara teratur dan diberi pupuk. Sebagai pengganti pupuk, Teman-teman dapat memakai air cucian beras. Namun, jika ingin berbunga sepanjang tahun, Teman-teman dapat menggunakan pupuk Nitrogen di awal pertumbuhan dan menhgantinya dengan fosfor ketika telah mulai berbunga.
Manfaat Tapak Dara atau Madagaskar Periwinkle (Caranthus roseus)
Tapak dara atau Madagaskar periwinkle (Caranthus roseus) mengandung banyak bahan kimia yang dapat digunakan sebagai obat atau racun. Dilansir dari Wikipedia, berbagai kandungannya adalah vincristine, vinblastine, reserpine, ajmalicine, serpentine, chataranthine, leurosine, norharman, lochnerine, tetrahydrolalstonine, vindolinine, vindolicine, akuammine, vincamine, vinleurosin, vinpocetine, dan vinrosidin. Pengolahan dan takaran Tapak dara harus tepat agar potensi obat tidak berubah menjadi racun.
Adapun berbagai manfaat Tapak dara atau Madagaskar periwinkle (Caranthus roseus) menurut halodoc.com, di antaranya:
1. Mencegah Kolesterol
Flavonoid dan vinpocentine merupakan dua senyawa yang dapat membantu menurunkan kolesterol jahat, trigliserida, dan kadar kolesterol total.
2. Mengobati Diare, Gusi Berdarah, dan Vertigo
3. Anti Oksidan
Alkaloid yang terkandung dalam Tapak dara dapat mencegah berbagai penyakit kronis, seperti parkinson, tekanan darah tinggi, alzheimer, dan arteroskeloris.
4. Mencegah Diabetes
Kandungan vindolicine dan vindoline berperan aktif untuk membuat stabil gula darah dalam tubuh.
5. Membasmi Sel Kanker
Tapak dara di dalam Ayurveda menggunakan tanaman ini untuk mengatasi berbagai macam penyakit. Sifatnya yang antimikroba, antidiabetes, antitumor, dan antimutagen berfungsi untuk mencegah dan mengobati penyakit kanker.
6. Mempercepat Sembuhnya Luka
Kandungan ethanol yang terdapat dalam tapak dara dapat mempercepat penyembuhan luka.
Nah, Teman-teman, itulah beragam manfaat Tapak dara atau Madagaskar periwinkle (Caranthus roseus) untuk Kesehatan. Semoga bermanfaat artikelnya, ya!
Plandemic Growth Youtube Channel: Donna Maria Ananda
No comments:
Post a Comment