Friday, December 30, 2022

Camilan Kaya Protein Untuk Rayakan Tahun Baru

Penulis: Dhona Maria Ananda


Hola teman- teman, tidak terasa sebentar lagi kita akan memasuki tahun 2023, ya. Aktivitas di hari-hari tahun 2022 pun menjadi sejarah bagi para pelakunya. Ada yang merayakan tahun baru 2023 dengan pergi berlibur, kah? Atau seperti saya yang menikmati masa me time dengan berdiam diri di rumah bersama keluarga tercinta?

Bukannya tidak ingin liburan juga, sih, saya hanya memperhitungkan situasi kondisi yang mana saya masih memiliki balita dengan cuaca ekstrim yang terjadi akhir- akhir ini. Saya tidak mau memaksakan liburan akhir tahun yang berujung dengan penyesalan alias semua anggota keluarga jatuh sakit ketika selesai berlibur. Atau, memang saya saja yang terlalu khawatir, ya?

But anyway, meskipun liburan tahun baru hanya di rumah saja, bukan berarti its not gonna be fun! Apalagi ditemani camilan khas tahun baru yang berbau-bau party. Nah, lagi- lagi karena cuaca ekstrim, saya sekarang lebih memilah-milih camilan tahun barunya. Maklum, sebagai ibu ada dorongan atau naluri yang ingin selalu menjaga dan melindungi anggota keluarganya. Alhasil saya pun searching mengenai camilan-camilan sehat untuk menemani tahun baru nanti. Dan, saya menemukan referensi bahwa salah satu camilan sehat adalah protein.

Camilan tahun baru
Shopee

Fungsi Protein

Dilansir dari berbagai sumber, berikut saya akan tuliskan berbagai fungsi dan manfaat protein untuk kesehatan tubuh:

1. Sebagai sumber energi

Protein merupakan cadangan energi terakhir yang digunakan tubuh untuk beraktivitas. Sebelumnya aktivitas tubuh menggunakan energi dari karbohidrat dan lemak terlebih dahulu. Bayangkan apa yang terjadi kalau tubuh kita kekurangan protein, berbagai penyakit mungkin akan datang menghampiri.

2. Memperbaiki dan membangun jaringan tubuh

Ibarat batu bata yang berperan penting dalam membentuk fondasi rumah, protein sangat dibutuhkan oleh hampir semua bagian tubuh. Dalam kondisi normal, jumlah protein yang dibutuhkan tidak sebanyak orang yang sedang sakit, hamil, dan menyusui.

3. Membentuk antibodi atau imunitas

Antibodi atau imunitas merupakan pertahanan alami tubuh kita dalam melindungi dan memerangi apapun yang menyerang tubuh. Konsumsi protein secukupnya agar daya tahan tubuh kita terjaga.

4. Memicu reaksi biokimia

Salah satu jenis protein yang dibutuhkan tubuh adalah enzim. Enzim bertanggungjawab atas sejumlah reaksi biokimia yang terjadi di dalam tubuh.

5. Mengirim sinyal ke tubuh

Selain enzim, protein yang dibutuhkan tubuh adalah hormon. Hormon sangat penting untuk mengatur sinyal dan proses biologis antara sel, jaringan, dan organ. 


Acuan Kebutuhan Protein

Kebutuhan setiap orang pada dasarnya berbeda-beda. Namun pada umumnya adalah 0,8 gram/BB/hari. Jika berat badan 50kg, maka protein yang dibutuhkan kurang lebih 40 gram/hari. Jika ingin mengetahui acuan berdasarkan jenis kelamin dan usia, maka:

1. Balita: 10 gram/hari

2. Anak (6-12 thn): 20-35 gram/hari

3. Remaja pria: 55 gram/hari

4. Remaja wanita: 50 gram/hari

5. Pria dewasa: 60 gram/hari

6. Wanita dewasa: 50 gram/hari

7. Wanita hamil/menyusui: 70 gram/hari


Camilan Protein Tahun Baru

Dari beragam makanan protein, berikut camilan tahun baru yang saya pilih: 

1. Kacang pistachio

Camilan tinggi protein
Alodoc

Menurut berbagai sumber, kacang pistachio mengandung semua asam amino esensial penyusun protein. Selain itu, kacang pistachio juga merupakan sumber serat, vit B6, dan fosfor. Pilih kacang tanpa flavour, ya.

2. Stik keju

Camilan tinggi protein
Resepedia
Keju merupakan sumber makanan yang kaya mineral, lemak, kalsium, dan protein. Stik keju mengandung sekitar 7 gram protein. Pilih stik keju real untuk memenuhi asupan protein, ya.

3. Telur rebus

Camilan diet
Kompas
Menurut asosiasi jantung Amerika, satu telur rebus mengandung 6 gram protein. Jadi, sesuaikan jumlahnya dengan kebutuhan, ya. Cara klasik penyajiannya adalah dengan taburan garam dan merica. 

4. Selai kacang

Camilan sehat
Halosehat
Dilansir dari berbagai sumber, selai kacang memgandung lemak sehat esensial, vitamin, mineral, dan antioksidan. Dua sendok selai kacang setara dengan 8 gram protein. Selai ini bisa dioles ke roti gandum atau cracker gandum sebagai camilan.

So, tunggu apa lagi, segera siapkan camilan protein tahun baru versi mu! Selamat Tahun Baru 2023, ya.


YouTube Channel Plandemic Growth: Donna Maria Ananda





Thursday, December 29, 2022

Review From Nature Aloe Vera Soothing Gel

 Penulis: Dhona Maria Ananda

From nature aloe vera soothing gel
From Nature

Hola, Gurlz! Pernah pakai produk skincare lidah buaya kah? Sudah berapa merk dicoba? Kalau saya baru tiga merek nih, dua dari lokal satu lagi produk Korea. Ketiganya memiliki kesan yang berbeda di hati. Nah, pada kesempatan kali ini saya akan bahas mengenai salah satu produk lidah buaya dari Korea lagi, yaitu From Nature Aloevera Soothing Gel. Penasaran gimana kesan pertamanya? Disimak artikelnya sampai habis, ya.


Aloe Vera atau Lidah Buaya

Aloe Vera atau lidah buaya kerap kali sering dijumpai sebagai tanaman hias ataupun tumbuh liar di suatu tempat. Bentuknya yang unik seperti kaktus dan memiliki daun berdaging tebal adalah ciri khas Aloe Vera. Dagingnya memiliki banyak manfaat di antaranya sebagai bahan minuman, obat luar untuk luka bakar, dan kosmetik.


From Nature

From nature aloe vera skincare
From Nature

From Nature merupakan salah satu produk Aloe Vera dari Korea yang di jual di berbagai toko online ke seluruh dunia. Entah mengapa, di Indonesia sendiri masih terbilang jarang yang menjual produk dari From Nature. Mungkin variannya kurang beragam karena hanya menjual rangkaian produk Aloe Vera saja dari essence, lotion, cream, mist, foam, dan gel. Harganya juga lumayan mahal jika dibandingkan produk lokal untuk sebuah produk Aloe Vera, yaitu berkisar 55k-200k. 


From Nature Aloe Vera Soothing Gel

From nature aloe vera soothing gel
From Nature

From Nature Aloe Vera Soothing Gel merupakan salah satu dari rangkaian skincare product yang banyak diminati karena mengandung 98% lidah buaya California alami (undergoes fermentation). Selain Aloe Vera, kandungan bahan alami lainnya berupa chamomile, rosemary, lavender, dan bergamot

Selain untuk dewasa, From Nature Aloe Vera Soothing Gel juga aman digunakan untuk anak-anak dan kulit yang sangat sensitif. Kenapa? Karena From Nature Aloe Vera Soothing Gel bebas atau lulus dari tes tiga bahan kimia berbahaya untuk kulit, yaitu:

1. Paraben

2. Artificial Pigment

3. Bhenzophenone


The Best Time to Use From Nature Aloe Vera Soothing Gel

From Nature Aloe Vera Soothing Gel merupakan produk all in one untuk moisturizing, soothing, dan cooling. Moisturizing karena produk ini dapat menghidrasi kulit yang sangat kering. Soothing dan cooling karena produk ini sangat membantu menenangkan kulit yang sedang iritasi. Produk ini juga sangat cocok digunakan untuk menenangkan kulit yang terbakar matahari (sunburns). Selain itu, produk ini memiliki banyak kegunaan, di antaranya:

1. Sebagai pelembab kuku yang kering

2. Untuk menutrisi seluruh tubuh

3. Pelembab setelah bercukur

4. Sebagai masker area mata

5. Untuk melembabkan rambut

6. Sebagai pelembab kapanpun kulit terasa kering

7. Untuk menyegarkan kulit yang kusam


Review From Nature Aloe Vera Soothing Gel

Over all, i really loved this product. From Nature Aloe Vera Soothing Gel seperti perlengkapan P3K kulit saya dan keluarga dari berbagai masalah kulit. Teksturnya gel nya membuat kulit tidak terasa lengket dan cepat meresap ke kulit. Cepat meredakan dan menenangkan iritasi kulit dengan efek cooling. Wanginya yang natural dan menyegarkan membuat produk ini aman untuk anak-anak dan kulit sensitif seperti saya. 

Untuk pemakaian, biasanya saya menggunakan From Nature Aloe Vera Soothing Gel setelah menggunakan Essence agar hasilnya lebih optimal. Produk ini bisa dipakai setiap kali dibutuhkan. Saya biasanya mengulangi pemakaian setiap kali setelah menunaikan shalat lima waktu. Begitupun anak saya, produk ini saya oleskan ke bagian tubuh yang membutuhkan kelembaban, termasuk wajah. Jika akan berpergian, saya dan anak akan memakai sunscreen kembali setelah menggunakan From Nature Aloe Vera Soothing Gel.

Pokoknya enggak akan nyesel punya rangkaian Skincare Aloe Vera dari From Nature! 



Plandemic Growth Youtube Channel: Donna Maria Ananda

Sunday, December 25, 2022

Bikin dan Rawat Taman Susah? Pimp My Garden, saja!

Penulis: Dhona Maria Ananda

Pimp My Ride Vs Pimp My Garden

Pimp my garden
Fb Pimp my garden 

Saat ditugaskan untuk meliput Pimp My Garden oleh Tim Indscript, Teh Nurul F, saya sontak langsung teringat dengan salah satu acara MTV kesukaan saya. Iya, Pimp My Ride, ada yang tau acara ini? Kalau iya, selamat, Saya dan Anda berada pada generasi yang sama. Generasi Belalang Tempur, Sesame Street, Saint Saiya, dan kawan-kawannya. 

Acara Pimp My Ride sendiri diluncurkan pada tahun 2004, menampilkan sejumlah mobil tua dalam kondisi buruk yang kemudian direparasi sedemikian rupa sehingga tampak baru. Tak jarang para pemiliknya pun kaget dan kagum akan transformasi yang terjadi pada mobilnya. 

Acara ini terkenal dengan slogan "Please MTV, pimp my ride!".

Eits, walaupun namanya hampir mirip, tentu saja Pimp My Garden bukan merupakan salah satu bagian dari acara MTV tersebut, ya. Hanya saja konsepnya kurang lebih sama, yaitu menyajikan transformasi dari sesuatu yang dianggap ugly ke beauty. Namun, diterapkan pada objek yang berbeda. Kalau Pimp My Ride identik dengan mobil, Pimp My Garden sesuai namanya khusus menangani segala sesuatu yang berhubungan dengan taman dan tanaman. Dari mulai landscaping and design, garden maintenance, dan plants selling. Wah, cukup menarik sekali program yang ditawarkan, bukan?. 


The Owner and The Service Field

Pimp my garden indonesia
Doc Rani Abigail & tim Indscript

Pimp My Garden Landscaping & Garden Maintenance sendiri merupakan bisnis garapan seorang perempuan cantik, yaitu Rani Abigail. Dengan tagline yang diusung "One Stop Your Garden Solution", garapan bisnis Rani Abigail lebih difokuskan pada structuring garden diberbagai area. Jadi, baik taman rumah pribadi ataupun skala yang lebih besar seperti hotel, rumah sakit, cafe, daerah perumahan, dapat menggunakan jasa Pimp My Garden untuk Landscaping & Garden maintenance, bahkan sebagai Garden consultans.

Nah, salah satu kelebihan jasa desain dan perawatan taman Pimp My Garden kepunyaan Rani Abigail ini adalah flexibility service yang bikin customer nyaman. Bayangkan saja, jasa desain taman Bandung tersebut bisa disesuaikan dengan budget yang dimiliki customer. Selain itu, waktu pengerjaannya juga sangat fleksibel, tinggal pilih freelance atau daily. Sebuah solusi cerdas dari jasa perawatan taman Bandung yang membuat para customernya puas, bukan? 


Why Pimp My Garden 

Pimp my garden
Pimp my garden

Kenapa harus pilih Pimp My Garden dibandingkan yang lain? Sepertinya jawabannya udah jelas, karena one stop your garden solution ada di Pimp My Garden. Istilahnya menyediakan all in one service secara holistik, dari mulai pembersihan lahan, landscaping, dan maintenance. Client yang berminat membuat taman impian bisa langsung kontak tim Pimp My Garden, sekaligus konsultasi mengenai tema yang diinginkan sesuai dengan budget yang disediakan. Untuk perawatan taman, client pun tinggal kontak kembali tim Pimp My Garden untuk dimintai service. Semua urusan mengenai pertamanan sudah aman dan pastinya membuat nyaman. 


Why the Garden Should be Maintened

Pimp my garden
Pimp my garden

Tahu engga sih, melakukan perawatan taman itu gampang-gampang susah? Iya, apalagi kalau udah malas atau tiba-tiba kesibukan melanda. Tidak jarang taman yang indah pun berubah menjadi mimpi buruk. Bagaimanapun, potong rumput liar, membersihkan daun kering yang jatuh di area taman, dan menyiram tanaman secara rutin hukumnya wajib. Belum lagi memangkas pohon yang sudah tinggi dan menghilangkan genangan air. Perawatan taman tersebut memerlukan perhatian dan waktu khusus. 

Semua perawatan taman tersebut pada dasarnya memiliki satu tujuan, yaitu membuat taman tetap terlihat indah dengan tanaman sehat dan area taman yang bersih. Oleh karena itu, Pimp My Garden memiliki tim khusus yang disiapkan untuk garden maintenance


Project That Has Been Done

● Omahnies.studio

● Jalan Westhoff Bandung

● The Gaia Bandung

● Recidential 


Pimp My Garden Location and Contact

Setra Murni III No. 3 Bandung 40152
Contact Number: 087725112763 

Overall, Pimp My Garden dapat menjadi salah satu alternatif solusi untuk membuat taman impian sesuai budget yang tersedia. Selain itu beragam pelayanan holistik dari Pimp My Garden membuat urusan pertamanan menjadi lebih mudah. 
Please Rani Abigail, Pimp My Garden!



Plandemic Growth Youtube Channel: Donna Maria Ananda

Tuesday, December 6, 2022

#suamiistrimasak Sebagai Bentuk Kesadaran Kesetaraan Gender

 Penulis: Dhona Maria Ananda

#suamiistrimasak
Firstcry parenting

Berbicara mengenai peran perempuan dan laki-laki memang tidak akan ada habisnya. Sampai saat ini, hal tersebut masih menjadi salah satu topik alot untuk dibahas dan banyak menjadi bahan perdebatan. Kenapa? Karena keduanya merupakan entitas yang bertolak belakang. Beda halnya dengan gender yang memang dibangun oleh masyarakat dan merupakan bentukan dari konstruksi sosial. 

Lalu, bagaimana dengan kegiatan yang berhubungan dengan dapur, seperti memasak? Apakah hal tersebut merupakan murni kodrat perempuan? Ataukah memang bentukan dari konstruksi sosial? apakah kolaborasi suami dan istri di dapur juga masih merupakan hal yang tabu untuk dilakukan?


#suamiistrimasak
Dinas pemberdayaan perempuan


Konsep Sex dan Gender

Sebagai lulusan sarjana antropologi sosial, saya jadi teringat beberapa teori dasar hubungan antara perempuan dan laki-laki berkaitan tentang Ethnografi, psikologi, dan gender. Berdasarkan hasil pemikiran West dan Zimmerman, seks dan gender adalah hal yang berbeda. Seks atau jenis kelamin merupakan bawaan biologis dari lahir yang berkaitan dengan anatomi, fisiologi lahiriah, dan hormon. Sedangkan gender lebih kepada achieved status yang dibentuk oleh psikologi, sosial, dan budaya.

Sigmund Freud, mengatakan bahwa gender merupakan sebuah entitas dari jenis kelamin yang dimiliki. Gender merupakan suatu konstruksi sosial budaya, sedangkan jenis kelamin atau anatomi tubuh lebih berkaitan dengan takdir. 

Ketika kuliah ethnografi dulu, pikiran saya terkadang melayang jauh ke peradaban masa silam di mana sistem masyarakat belum serumit sekarang. Sistem serta konstruksi mengenai hak dan kewajiban masyarakat hanya terbagi berdasarkan jenis kelamin. 

Laki-laki yang diciptakan dengan struktur anatomi yang kuat dan kokoh sangat cocok untuk bercocok tanam, berburu, membangun pemukiman, dan berbagai pekerjaan berat lainnya. Sedangkan, perempuan dengan anatomi yang tercipta hanya bertugas mengurus anak, diam di rumah, dan mengolah hasil panen atau buruan yang didapatkan oleh laki-laki. Ekslusivitas tersebut melahirkan pemikiran bahwa yang pantas dan bisa bekerja adalah kaum laki-laki. Hal tersebut juga merupakan cikal bakal superioritas laki-laki dan melahirkan sistem kehidupan yang patriaki.

Seiring berjalannya waktu dan berkembangnya kebudayaan, spektrum gender pun menjadi semakin luas. Apalagi dengan berkembangnya ilmu dan teknologi yang memang tidak pernah mengenal jenis kelamin dan gender. Siapa yang dapat melaju dan mengendalikan teknologi dan ilmu pengetahuan, dialah yang dapat berkuasa. Beragam teori mengenai kesadaran gender pun semakin menggema. Salah satunya adalah teori Freudian yang mengatakan bahwa anak laki-laki akan mengidentifikasikan dirinya sebagai laki-laki karena mengikuti anatomi dari sang Ayah. Begitupun sebaliknya.


#suamiistrimasak
Aliansi laki-laki baru


Memasak dan Pedagogi Feminis

Memasak awalnya merupakan sebuah kegiatan yang diidentifikasikan dengan jenis kelamin. Namun, seiring berkembangnya ilmu pengetahuan dan teknologi, memasak tidak hanya dilakukan oleh perempuan. 

Salah satunya melalui pedagogi feminis yang mempelajari suatu strategi untuk mencapai nilai kesetaraan gender dalam dunia pendidikan keluarga, sekolah, dan masyarakat. Apabila hal tersebut terlaksana, bukan hanya perempuan yang dapat merasakan manfaatnya, tapi anak dan kaum laki-laki pun dapat merasakan kehidupan yang damai tanpa diskriminasi. Contohnya, memasak menjadi salah satu kegiatan yang terbebas dari diskriminasi gender. 


#suamiistrimasak
Fimela


Manfaat Masak Bersama Istri atau Suami

Kolaborasi memasak di antara suami dan istri ternyata memiliki dampak yang sangat positif. Dilansir dari situs KumparanMom, berikut merupakan beberapa manfaat masak bersama suami atau istri:

1. Memiliki waktu kebersamaan dan keintiman berkualitas yang lebih banyak tanpa gangguan

2. Melatih kerjasama dan mengasah kekompakan suami istri

3. Menciptakan gaya hidup sehat dengan memasak masakan rumah

4. Menjadi pelajaran berharga untuk anak mengenai kemandirian, kerjasama, dan kesabaran.

#suamiistrimasak Sebagai Bentuk Kesetaraan Gender

Sebagai pendukung kesetaraan gender, saya pribadi sering melakukan kegiatan masak bersama di dapur. Saya seringkali mengingatkan kepada suami bahwa memasak bukanlah hal yang tabu untuk dilakukan oleh seorang laki-laki. Suami yang memang keturunan keluarga tradisional, sedikit demi sedikit mau menerima pemikiran radikal istrinya ini dan merasakan manfaat dari kegiatan memasak bersama.

 Seperti mengulang nostagia masa sewaktu masih berdua dulu, kesalahan dan kekonyolan saat memasak menjadi bahan tertawaan bersama dengan indahnya. Seperti salah masukan bumbu atau masakan yang jadi tidak jelas juntrungannya tanpa tau penyebabnya. 

Namun, kesalahan-kesalahan kecil dalam memasak tersebut tidaklah menjadi suatu masalah besar selama kecap ABC selalu menyertai kebersamaan kami di dapur. Bersama kecap ABC masakan yang tidak sempurna selalu menjadi lezat dan kaya rasa. #suamiistrimasak juga merupakan kampanye yang digaungkan kecap ABC secara konsisten sejak tahun 2018.

#suamiistrimasak
PT. Heinz ABC Indonesia

Karena berbagai manfaat nyata yang dirasakan, kampanye #suamiistrimasak berlanjut hingga sekarang. Tahun 2019 kampanye #suamiistrimasak dilakukan selama hari kesetaraan perempuan. Tahun 2020 kampanye #suamiistrimasak di eksekusi melalui kerjasama dengan platform edukasi untuk melibatkan anak-anak pada hari kesetaraan perempuan. Tahun 2021 kampanye #suamiistrimasak berkolaborasi dengan pasangan artis christian Sugiono dan Titi Kamal untuk menekankan pentingnya kolaborasi suami dan istri di dapur.

#suamiistrimasak
PT. Heinz ABC Indonesia

Jujur, tulisan ini pun terlahir setelah melihat video YouTube #suamiistrimasak kecap ABC (https://www.youtube.com/watch?v=NWaFeHSab0o). Di sana digambarkan keseruan dan manfaat #suamiistrimasak dalam kehidupan berumah tangga. Asalnya tidak pernah terpikirkan untuk menuliskan kegiatan memasak yang sering saya lakukan bersama suami. Namun, kampanye #suamiistrimasak Kecap ABC membuat saya bersemangat untuk menginspirasi seluruh pasangan suami istri di seluruh Indonesia dalam bentuk tulisan.

Jadi, segera ajak #suamiistrimasak bersama, ya!


Plandemic Growth Youtube Channel: Donna Maria Ananda

Wanita Dengan Jadwal Kerja Malam Susah Hamil?

  Penulis: Dhona Maria Ananda Zonadona.com Kesuburan merupakan salah satu faktor yang menjadikan peluang kehamilan seorang wanita semakin ti...