Wednesday, December 27, 2023

Kenali Berbagai Penyebab Penuaan Dini Pada Kulit

Penulis: Dhona Maria Ananda

Penyebab penuaan dini
Zonadona.com


Tanda-tanda penuaan dini dapat terjadi secara alami kapan saja seiring bertambahnya usia, Zoners. Namun, hal tersebut juga dapat disebabkan oleh faktor lingkungan atau gaya hidup.

Daaan...dalam beberapa kasus, penuaan dini disebabkan oleh adanya sindrom langka yang menyerang imunitas tubuh.


👉 Secara umum, penuaan dini biasanya ditandai dengan kerutan, bintik-bintik penuaan, kekeringan atau kehilangan warna kulit.


👉 Berikut merupakan beragam penyebab penuaan dini pada kulit:


🥀 Paparan Cahaya

Sinar matahari dan ultraviolet (UV) dapat membuat kulit Zoners menua lebih cepat dari usia alaminya.

Sinar UV merusak sel-sel kulit dan menjadi penyebab bintik-bintik penuaan. Sinar Matahari meningkatkan risiko kanker kulit.

Sinar tampak berenergi (HEV) atau cahaya biru yang terdapat dalam sinar matahari dan perangkat elektronik juga penyebab penuaan dini.

Selain itu, sinar inframerah yang tidak terlihat juga mempengaruhi kolagen dan elastisitas kulit.


🥀 Faktor Gaya Hidup atau Lingkungan

Merokok: racun dalam rokok (nikotin) memecah kolagen dan serat elastis di kulit.

Akibatnya kulit wajah Ladies akan cepat kendur, keriput, dan cekung atau tirus.

Diet tidak sehat: diet tinggi gula atau karbohidrat olahan dapat menyebabkan penuaan dini.

Alkohol: meminum terlalu banyak alkohol akan merusak dan membuat kulit wajah kering dari waktu ke waktu.

Tidur yang buruk: kualitas atau waktu tidur yang tidak cukup membuat sel-sel kulit cepat menua.

Stres: saat Zoners stres, hormon kortisol memblokir zat sintase hyaluronan dan kolagen sehingga kulit menjadi kusam dan keriput.


🥀 Penyakit

Penuaan dini dapat disebabkan oleh Bloom syndrome, Cockayne syndrome, seip syndrome, Werner syndrome, dan lainnya.




#skincareandbeauty #acceleratedagingcauses #penyebabpenuaandini #beautyproblem #skinproblem

 

No comments:

Post a Comment

Wanita Dengan Jadwal Kerja Malam Susah Hamil?

  Penulis: Dhona Maria Ananda Zonadona.com Kesuburan merupakan salah satu faktor yang menjadikan peluang kehamilan seorang wanita semakin ti...