Thursday, January 4, 2024

Begini Caranya Memancing Kehamilan Secara Alami

Penulis: Dhona Maria Ananda

Cara memancing kehamilan secara alami
Zonadona.com


Kehamilan merupakan salah satu momen yang akan terkenang sepanjang masa. Betul, Momy? Bagaimana tidak, beragam peristiwa terjadi di dalamnya, termasuk usaha bagaimana caranya agar cepat hamil. Bagi sebagian pasangan hal tersebut berlangsung cepat, tapi tidak untuk yang lainnya.


👉 Memancing kehamilan secara alami merupakan salah satu cara usaha yang dapat dilakukan oleh pasangan, berikut di antaranya:


🌼 Perbanyak konsumsi makanan yang kaya antioksidan (folat dan zinc) sehingga mampu meningkatkan kesuburan pria dan wanita. Zat tersebut juga dapat melakukan deaktivasi pada radikal bebas di tubuh uang dapat membahayakan sperma dan sel telur.


🌼 Hindari konsumsi lemak trans bila calon ibu dan pasangan ingin memancing kehamilan. Konsumsilah lemak sehat yang baik untuk tubuh. Mengkonsumsi lemak trans hanya akan meningkatkan risiko penurunan kualitas sel telur. 


🌼 Sedikitlah mengkonsumsi refined carbs (pasta, roti, nasi) karena jenis tersebut lebih cepat diserap dan memengaruhi kadar gula dalam tubuh.


🌼 Perbanyaklah konsumsi serat karena dapat membantu tubuh menyeimbangkan kadar gula dan membuang kelebihan hormon dalam tubuh.


🌼 Seimbangkan konsumsi buah, sayur, dan daging sesuai kebutuhan tubuh.


🌼 Meminum susu berlemak tinggi dapat menurunkan risiko mengalami infertilitas.


🌼 Kadar zat besi yang rendah dapat menurunkan kesuburan. Jika itu terjadi dianjurkan untuk mengkonsumsi suplemen zat besi.


🌼 Batasi atau tidak mengkonsumsi alkohol bagi pasangan yang ingin cepat dapat momongan. Hal tersebut sangat mempengaruhi kesuburan.


🌼 Selain memperbaiki asupan, pasangan wajib olahraga, dan tidak merokok untuk memancing kehamilan terjadi.


🌼 Berbaringlah selama 10-15 menit usai intercourse. Hal tersebut mempermudah jalan sperma menuju mulut rahim.





#howtogetpregnant #caraalamimemancingkehamilan #berbagaicaramemancingkehamilan



No comments:

Post a Comment

Wanita Dengan Jadwal Kerja Malam Susah Hamil?

  Penulis: Dhona Maria Ananda Zonadona.com Kesuburan merupakan salah satu faktor yang menjadikan peluang kehamilan seorang wanita semakin ti...