Showing posts with label Kecantikan. Show all posts
Showing posts with label Kecantikan. Show all posts

Tuesday, May 14, 2024

Malas Cuci Muka? Ini yang Terjadi Pada Wajah Mu

 Penulis: Dhona Maria Ananda

Akibat malas cuci muka
Zonadona.com


Ketika menjalani aktivitas yang padat dan melelahkan di luar rumah, langsung berbaring dikaksur begitu sampai kamar adalah kenikmatan yang luar biasa. Setuju, Zoners??? πŸ™‚ 

Tapi kalau setiap hari tidur dengan kotoran dan sisa makeup, wajah Zoners akan mengalami banyak masalah, loh!

Enggak percaya??? Ini yang akan terjadi pada wajah Zoners jika malas cuci muka: 


πŸ‘‰ Kulit Kering

Menurut Director of Cosmetik and Clinical Research, Joshua Zeichner, kulit mengalami penurunan hidrasi pada malam hari. 

Jadi ketika seseorang tidur di malam hari dengan kotoran atau makeup yang masih menempel di wajah, maka kulit tidak dapat mengelola hidrasinya dengan baik. 

Hasilnya, Zoners akan terbangun dengan kondisi wajah yang flaky dan kering. Enggak mau banget kaaaan??? 🫣


πŸ‘‰ Wajah Kusam

Kotoran dan makeup yang tidak dibersihkan tersebut berubah menjadi sel kulit mati yang akan membuat wajah Zoners kusam. Jangan sampai deh!


πŸ‘‰ Inflamasi Kulit

Kemampuan kulit untuk menjaga kesehatannya pun terhambat oleh makeup dan kotoran. 

Hal tersebut memicu peradangan pada wajah, seperti kemerahan, gatal, mengelupas, dan teman-temannya. Tidaaaaaaak!


πŸ‘‰ Jerawat

Sisa kotoran dan makeup yang tidak dibersihkan akan berakumulasi dan menghambat kulit untuk bernafas. 

Minyak dan sel kulit mati yang memblokade pori-pori menjadi penyebab tumbuhnya jerawat.


πŸ‘‰ Bintil dan Infeksi

Setelah muncul jerawat, kotoran atau makeup yang menempel di pori-pori dapat menyebabkan bengkak pada area mata. 

Akibatnya bintil bermunculan, bila terdapat luka di area wajah maka akan terjadi infeksi. Ngeri juga, ya!


πŸ‘‰ Penuaan Dini

Salah satu kotoran yang menempel di kulit wajah adalah radikal bebas dari polusi perkotaan. 

Hal tersebut dapat memicu penuaan dini, mulai dari bintik matahari dan hitam, serta warna kulit yang tidak merata. 


πŸ‘‰ Bibir Kering dan Mengelupas

Kotoran atau makeup yang menempel pada bibir jika tidak dibersihkan akan menyebabkan permukaan bibir kering dan mengelupas. Big no!


So, jangan lupa untuk mencuci wajah agar hal tersebut di atas tidak terjadi pada kulit Zoners πŸ˜‰





#skincareandbeauty #fashionandbeauty #akibatmalascucimuka #masalahkulityangtimbulkarenamalascucimuka #cucimuka #pentingnyacucimuka



Friday, May 3, 2024

Kenali Fakta Retinol si Anti Aging, yuk!

 Penulis: Dhona Maria Ananda

Beragam Fakta retinol
Zonadona.com


Ada yang masih asing dengan istilah retinol, Zoners??? πŸ™‚ bahan kandungan ini disinyalir dapat mengatasi tanda penuaan dini alias anti aging.

Namun, tahukah Zoners jika nama sebenarnya retinol adalah retinoid??? Istilah umum untuk turunan vit A. 

Vit A biasanya terkandung dalam buah dan sayur, tapi tidak dengan retinol. Kandungan tersebut berasal dari enzim susu dan telur.

Hal tersebut di atas merupakan beberapa fakta dari retinol si anti aging. Daaaan...masih ada lagi fakta yang harus Zoners ketahui, yaitu:

🌼 Sebagian Retinol Menggunakan Pengawet

Retinol memang sangat efektif untuk memperlambat penuaan dini, meningkatkan produksi kolagen, dan mencegah keriput.

Namun, sebagian formula retinoid distabilkan dengan pengawet, Zoners. Termasuk di antaranya paraben dan BHT.

Bahan pengawet tersebut diklaim berbahaya bagi kulit sehingga beberapa orang menghindari pemakaian retinol.

Sebagian lagi, memang tidak memakai bahan pengawet karena berbahan dasar tanaman yang kaya vit. A.

So...cermatilah bahan kandungan retinol sebelum membeli, Zoners.


🌼 Bakuchiol, Alternatif Retinol yang Natural

Ekstrak tanaman bakuchiol merupakan satu-satunya tanaman dan antioksidan yang sangat mirip dengan retinol.

Karena alami, bakuchiol tidak menyebabkan kulit kering, iritasi, atau mengelupas. Namun, progresnya sedikit lama dari retinol.


🌼 Gunakan di Malam Hari

Retinol merupakan bahan yang sensitif terhadap cahaya matahari sehingga selalu dikemas dalam botol gelap.

Retinol juga dipercaya dapat menjadikan kulit Ladies lebih sensitif terhadap cahaya matahari.

Namun, retinoid tidak akan mengubah kulit Zoners menjadi lebih rentan pada cahaya UV jika diaplikasikan pada malam hari.


🌼 Pakai Retinol Secara Rutin untuk Hasil yang Maksimal

Retinol membutuhkan pemakaian rutin setidaknya tiga bulan pemakaian untuk mendapatkan hasilnya.

Jika Zoners tidak memakainya dengan rutin, maka kulit akan kembali ke keadaan semula.





#skincareandbeauty #fashionandbeauty #faktatentangretinol #retinolmencegahpenuaandini #retinol #skincareingridient 





Wednesday, April 24, 2024

Ini Cara Memilih Perhiasan yang Sesuai Warna Kulit

 Penulis: Dhona Maria Ananda

Cara memilih perhiasan yang sesuai dengan warna kulit
Zonadona.com


Mengenakan beragam jenis aksesoris merupakan cara untuk mempermanis penampilan. Setuju, Zoners??? πŸ˜‰

Daaaan...salah satu jenis aksesoris yang tidak pernah gagal mempermanis dan banyak digemari wanita adalah perhiasan.

Namun ternyata tidak semua perhiasan cocok untuk semua orang. 

Jenis skin tone bahkan undertone Wanita sangat mempengaruhi tidaknya perhiasan yang cocok.


πŸ‘‰ Penasaran perhiasan apa yang cocok dengan undertone kulit mu??? Ini caranya:

🌼 Pastikan Warna Undertone Kulit

Temukan warna dasar kulit Wanita melalui berbagai cara, di antaranya adalah dengan melihat pembuluh darah di pergelangan tangan.

Secara umum undertone kulit terbagi menjadi tiga, yaitu kulit hangat, dingin, dan netral.

Biasanya undertone hangat memiliki urat berwarna hijau, dingin dengan urat biru dan ungu, sedangkan netral percampuran hijau, biru, dan ungu.


πŸ‘‰ Perhiasan yang Cocok Untuk Warna Cool Undertone

Zoners dapat memilih mengenakan perhiasan dengan bahan material putih logam putih.

Contohnya: sepasang anting perak atau gelang yang terbuat dari emas putih untuk tampilan klasik dan cantik.

Sedangkan untuk batu permata, undertone cool cocok dengan warna merah, biru, dan ungu.


πŸ‘‰ Perhiasan yang Cocok Dengan Warm Undertone

Perhiasan yang cocok untuk warna kulit dasar hangat berbahan dasar logam kuning emas, rose gold, hingga tembaga.

Sedangkan untuk batu permata, undertone ini cocok dengan warna kuning, jingga, dan hijau.


πŸ‘‰ Perhiasan yang Cocok Dengan Netral Undertone

Wanita yang memiliki neutral undertone sangat cocok memakai semua bahan perhiasan.

Netral undertone bisa dimiliki kulit sawo matang, putih, atau kuning langsat. Warna kulit apapun bisa cocok dengan perhiasan berbahan emas atau perak.






#modedankecantikan #perawatankulitdankecantikan #perhiasanyangsesuaidenganwarnadasarkulit #perhiasan 

Tuesday, April 23, 2024

Intip Cara Mudah Mengetahui Undertone Kulit Mu

 Penulis: Dhona Maria Ananda

Cara mudah mengetahui undertone kulit
Zonadona.com


Pernahkah Zoners bertanya, kenapa sih warna baju, lipstik, atau barang lainnya terlihat sangat cocok di orang lain tapi terlihat aneh saat diri sendiri memakainya?

Jawabannya karena warna dasar kulit setiap orang adalah berbeda-beda πŸ˜‡

Zoners, setiap orang memiliki warna kulit berbeda, seperti sawo matang, putih pucat, ataupun kuning langsat. 

Skin tone dapat berubah seiring pemakaian produk kosmetik, perawatan kulit, dan aktivitas sehari-hari.

Namun, warna dasar kulit (undertone) merupakan bawaan genetik yang tidak akan pernah bisa berubah.

Mengetahui undertone kulit sangat penting agar Zoners dapat memilih warna pakaian atau kosmetik yang tepat.


πŸ‘‰ Penasaran dengan undertone kulit mu??? Intip beberapa cara mudah ini untuk mengetahuinya:


🌼 Lihat Warna Mata dan Rambut

Warm: warna mata cokelat atau hazel dan rambut hitam dengan sedikit tone keemasan.

Cool: warna mata biru, hijau, abu-abu dengan rambut tone platinum atau silver.

Neutral: warna mata dan rambut sulit diidentifikasi.


🌼 Cek Warna Urat Nadi Penggelangan Tangan Saat di Bawah Cahaya Terang

Warm: warna nadi hijau.

Cool: warna nadi biru keunguan.

Neutral: warna nadi hijau, biru, dan ungu.


🌼 Warna Busana yang Cocok

Warm: cocok dengan warna earth tone, seperti merah, jingga, kuning, atau hijau zaitun.

Cool: cocok dengan warna jewel tone, seperti gold, emerald green, ungu, atau biru.

Neutral: cocok dengan semua warna.


🌼 Warna Perhiasan yang Cocok

Warm: cocok menggunakan emas.

Cool: cocok menggunakan perak.

Neutral: cocok menggunakan emas dan perak.


🌼 Tes Dengan Kuteks Hijau dan Biru

Warm: cocok dengan kuteks hijau.

Cool: cocok dengan kuteks biru.

Neutral: cocok dengan kuteks hijau dan biru.


🌼 Perhatikan Warna Kulit Saat Terpapar Sinar Matahari

Warm: kecokelatan jika terpapar matahari.

Cool: kemerahan jika terpapar matahari.

Neutral: sulit membedakan warna keduanya jika terpapar matahari.






#fashionandbeauty #skincareandbeauty #caramudahmengetahuiundertonekulit #undertonekulit #warnadasarkulit

Wednesday, March 6, 2024

Layer Hairstyle yang Cocok Untuk Semua Tipe Wajah

 Penulis: Dhona Maria Ananda

Layer hairstyle yang cocok untuk semua bentuk wajah
Zonadona.com


Memotong rambut merupakan salah satu cara untuk mengubah penampilan sekaligus meningkatkan mood. Setuju, Zoners??? 😎

Memotong rambut juga bermanfaat untuk mencegah rambut kusut dan rontok, serta merangsang tumbuhnya rambut baru.

Ada beberapa faktor yang harus diperhatikan Zoners sebelum memotong rambut, seperti memilih model yang pas dengan bentuk wajah.

Namun, bagi Ladies yang sedang malas berpikir, ada beberapa potongan rambut yang cocok untuk semua tipe wajah loh.


πŸ‘‰ Berikut rekomendasi layer hairstyle yang cocok untuk semua tipe wajah:

🌼 Lapisan Oval


Allthingshair.com

Layer oval ditujukan untuk Wanita yang memiliki rambut lurus yang ingin terlihat tebal.

Layer Hairstyle ini juga cocok untuk Zoners yang ingin mengubah bentuk rambut tapi tidak ingin berubah secara drastis.


🌼 Bob Lapis Lembut


Allthingshair.com

Bob soft layer biasanya diterapkan pada Wanita yang berambut tipis dan lurus. 

Layer model rambut ini membuat bentuk wajah tetap tampak terlihat jelas sehingga membuat Zoners semakin menawan.


🌼 Bob Lapisan Tengah


Allthingshair.com

Apabila rambut Zoners ingin tampak bervolume, cobalah potong dengan model mid layer bob.

Jika ingin tampil lebih berbeda, ubahlah warna rambut Zoners dengan warna yang sesuai warna kulit.


🌼 Bob Tumpul


Allthingshair.com

Layer gaya rambut tumpul bob sangat cocok untuk Wanita yang ingin terlihat simpel sekaligus chic.

Untuk penampilan yang lebih fresh, Zoners dapat memotong poni depan yang rata, baik pendek atau sedikit panjang.


🌼 Gelombang Lembut


Allthingshair.com

Untuk Wanita yang menyukai kesan feminin dan elegan, potongan layer hairstyle soft wave sangat cocok diterapkan.

Layer gaya rambut ini akan tampak sangat bagus pada rambut bergelombang.

Namun, jika Zoners berambut lurus dan ingin menerapkan potongan soft wave bisa menggunakan alat pengeriting rambut agar lebih bergelombang.




#modedankecantikan #perawatankulitdankecantikan #layerhairstyleyangcocokuntuksemuabentukwajah #layerhair


Tuesday, March 5, 2024

Ini Kesalahan Memakai Maskara yang Perlu Dihindari

 Penulis: Dhona Maria Ananda

Cara memakai maskara yang benar
Zonadona.com


Maskara merupakan salah satu jenis kosmetik yang bertujuan untuk memperindah penampilan bulu mata. Setuju, Zoners??? πŸ˜‰

Beragam jenis maskara telah hadir untuk membuat mata Zoners tampak menawan.

Ada maskara yang berfungsi untuk melentikan, mempertebal, bahkan memperpanjang bulu mata.

Namun, sehebat apapun fungsinya tidak akan menghasilkan efek yang diinginkan jika Zoners tidak menggunakan maskara secara benar.


πŸ‘‰ Berikut beberapa kesalahan yang perlu dihindari dalam menggunakan maskara:


🌼 Terlalu Banyak Lapisan

Mengunakan banyak lapisan maskara memang membuat bulu mata terlihat semakin tebal.

Padahal menimpa maskara basah di atas lapisan kering yang telah kering membuat bulu mata Zoners terlihat palsu dan menggumpal.


🌼 Menaikturunkan Maskara

Banyak wanita yang menaikturunkan brush maskara saat akan mengaplikasikan pada bulu mata.

Hal tersebut dapat membuat udara masuk ke dalam tabung sehingga membuatnya cepat kering.

Cara yang tepat untuk mengambil brush maskara adalah dengan mengeluarkannya secara memutar.


🌼 Menjepit Bulu Mata Setelah Memakai Maskara

Menjepit bulu mata setelah memakai maskara hanya akan menimbulkan masalah kerontokan.

Iya...cara tersebut hanya akan merontokkan bulu mata buka melentikkan. Jangan dilakukan lagi, ya.


🌼 Pengaplikasian yang Salah

Banyak wanita yang hanya memakaikan maskara pada bagian ujung bulu mata saja.

Padahal cara pengaplikasian maskara yang benar dimulai dari akar hingga ujung bulu mata agar tidak menggumpal.


🌼 Menyimpan Maskara Terlalu Lama

Pada umumnya, maskara memiliki usia hingga 3 bulan. Jika lebih dari itu, maskara akan mengering.

Selain itu, maskara yang berumur lebih dari 3 bulan dapat menjadi sarang bakteri dan kuman 🫣




#fashionandbeauty #skincareandbeauty #caramenggunakanmaskarayangsalah #maskara #kecantikanmata 

Friday, March 1, 2024

Warna Rambut yang Cocok untuk Kulit Sawo Matang

 Penulis: Dhona Maria Ananda

Warna rambut untuk kulit sawo matang
Zonadona.com


Rambut merupakan mahkota yang sangat berharga bagi wanita. Setuju, Zoners??? πŸ™‚ Keindahan rambut menjadi penunjang penampilan serta memiliki daya tarik sendiri bagi setiap yang memandangnya.

Oleh karena itu, berbagai usaha dilakukan untuk mempercantik rambut, termasuk dengan mengubah warnanya.

Namun, mengubah warna rambut agar terlihat lebih indah tanpa membalik tangan. Ada beberapa faktor yang harus menjadi bahan pertimbangan. Salah satunya adalah warna kulit.


πŸ‘‰ Berikut merupakan rekomendasi warna rambut yang cocok untuk kulit sawo matang:


🌼 Abu Coklat


Warna rambut untuk kulit sawo matang
Popbela

Ash brown merupakan perpaduan antara cokelat muda dan abu-abu yang menghasilkan warna yang sangat pucat.

Kulit sawo matang akan sangat cocok menggunakan warna ini, apalagi jika memakai teknik highlight.


🌼 Hitam Alami


Warna rambut untuk kulit sawo matang
beautify.id

Pada dasarnya, warna hitam alami merupakan warna yang paling cocok untuk pemilik kulit sawo matang.

Warna hitam natural akan membuat efek wajah yang lebih cerah dan merona. Warna ini juga cocok untuk semua warna kulit, Zoners.


🌼 Coklat Keemasan Muda


Warna rambut untuk kulit sawo matang
Glenn Francis, www.PacificProDigital.com

Coklat keemasan muda merupakan perpaduan antara warna cokelat muda dan rambut pirang (pirang). 

Warna ini memiliki efek cerah, berkilau, namun tidak terlalu mencolok pada rambut. Sangat cocok untuk kulit sawo matang apalagi dengan teknik balayage.


🌼Buah Merah


Warna rambut untuk kulit sawo matang
Hairsyling.com

Fruity red merupakan warna merah buah-buahan yang tidak terang tapi juga tidak gelap, seperti cranberry red, berry red, dan lainnya.

Warna ini akan menghasilkan kesan elegan, manis, dan sedikit garang pada kulit sawo matang. Apalagi dengan teknik ombre.


🌼 Kastanye


Warna rambut untuk kulit sawo matang
Hairstyles.com

Chestnut merupakan perpaduan antara warna cokelat dan merah. Hasilnya berwarna coklat gelap berkilau yang natural.

Chestnut sangat cocok bagi Ladies yang bosan dengan warna menyala dan ingin tampil natural selain hitam.




#perawatankulitdankecantikan #modedankecantikan #warnarambutyangcocokuntukkulitsawomatang #warnarambutuntukkulitcoklat #hairstyle #haircolour 


Wednesday, February 21, 2024

Kenali Bentuk Alis yang Sesuai dengan Bentuk Wajah

Penulis: Dhona Maria Ananda

Bentuk alis yang sesuai dengan bentuk wajah
Zonadona.com


Memiliki alis yang indah di pandang adalah idaman sebagian besar wanita. Tak heran bila sebagian besar waktu dihabiskan untuk membentuk alis yang on fleek. Benar, Nona??? πŸ˜‰

Namun, banyak wanita yang membentuk alis sesuai tren kecantikan yang sedang naik daun saat itu. Padahal bentuk alis harus disesuaikan dengan bentuk wajah agar terlihat proposional sehingga aura cantik Ladies makin terpancar.


Berikut beberapa tips bentuk alis yang sesuai dengan bentuk wajah:


🌼Wajah Oval

Bentuk wajah ini merupakan idaman setiap wanita karena hampir setiap gaya rambut cocok digunakan.

Begitupun dengan bentuk alis. Bentuk wajah oval cocok dengan bentuk alis model apapun dan tetap terlihat sempurna.


🌼Wajah Bulat

Berbeda dengan oval, bentuk wajah bulat lebih cocok dengan alis yang sedikit tinggi dan tebal. Bentuk tersebut memberikan ilusi wajah yang tirus dan tampak sedikit panjang.


🌼Wajah Hati

Wajah bentuk hati memiliki ciri dahi yang lebar dengan dagu yang sempit. Bentuk alis yang sesuai dengan wajah hati adalah bentuk alis yang dengan lengkungan halus dengan warna yang lebih lembut dibandingkan rambut.


🌼Wajah Kotak

Wajah ini terkenal dengan rahangnya yang tajam dan struktur wajah yang tegas. Bentuk alis yang cocok untuk wajah kotak adalah bentuk alis yang memiliki ekor sedikit lebih panjang dan lengkungan sedikit tinggi namun tidak tajam.


🌼Wajah Oblong.

Jenis wajah ini sering disamakan dengan bentuk oval, padahal ada perbedaan di antara keduanya.

Wajah oblong cenderung lebih panjang daripada oval sehingga sangat cocok dengan bentuk alis pendek dan sedikit tebal.


🌼Wajah Berlian

Dibandingkan dengan bentuk lainnya, wajah diamond termasuk bentuk wajah yang jarang dimiliki oleh orang.

Bentuk alis yang sesuai dengan wajah diamond adalah alis yang sedikit rata namun tetap memiliki lekukan yang tumpul.




#perawatankulitdankecantikan #modedankecantikan #tipsbentukalisyangsesuaidenganbentukwajah #bentukalis #bentukalissesuaitipewajah #kecantikanalis


Tuesday, February 20, 2024

Manfaat Masker Kunyit untuk Kesehatan Kulit Wajah

 Penulis: Dhona Maria Ananda

Manfaat masker kunyit
Zonadona.com


Tanaman herbal kerap dijadikan bahan alternatif pengobatan dan perawatan kecantikan alami. Betul, Zoners? πŸ™‚

salah satunya adalah kunyit yang biasa digunakan untuk mengobati berbagai macam penyakit, seperti peradangan, alergi, maag, infeksi, dan sebagainya.

Kandungan yang terdapat di dalam kunyit antara lain kurkumin, seametoksikumin, resim, pati, karbohidrat, protein, lemak, selulosa, hingga minyak atsiri.

Namun ternyata kunyit juga sangat baik digunakan untuk merawat kulit wajah terutama digunakan untuk bahan masker.


πŸ‘‰ Penasaran??? Berikut berbagai manfaat masker kunyit untuk kulit wajah:

🌼 Mengatasi Jerawat

Masker kunyit mengandung bahan antiseptik, anti bakteri, dan anti inflamasi yang dapat mengatasi masalah jerawat membandel bahkan komedo.


🌼 Menghadirkan Penuaan Dini

Masker kunyit disinyalir mengandung bahan antioksidan yang dapat melindungi kulit wajah dari zat radikal bebas sehingga mencegah penuaan dini.


🌼 Menyamarkan Hiperpigmentasi

Kandungan antioksidan dan anti inflamasi dari masker kunyit dapat mengatasi hiperpigmentasi pada kulit wajah.


🌼 Mengangkat Sel Kulit Mati

Masker kunyit mengandung bahan zat aktif yang dapat mengangkat sel kulit mati dan antioksidan yang dapat membantu meregenerasi kulit.


🌼 Melindungi Kulit Dari Paparan Sinar Matahari

Berdasarkan penelitian American Academy of Dermatology, masker kunyit dapat melindungi kulit agar tidak mudah rusak. Hal tersebut termasuk melindungi kulit dari paparan sinar matahari.


🌼 Melembabkan Kulit

Msker kunyit mengandung zat yang dapat melembabkan kulit wajah secara alami sehingga terhindar dari kekusaman dan kekeringan.


🌼 Menghilangkan Lingkaran Hitam di Bawah Mata

Kandungan antioksidan dan kurkumin dalam masker kunyit dapat menutrisi kulit di bagian bawah mata dengan lembut.





#perawatankulitdankecantikan #modedankecantikan #manfaatmaskerkunyit #thebenefitsoftumericmask #maskeralami #maskerkunyit

Monday, February 19, 2024

Ini Tanda Kosmetik yang Kamu Gunakan Tidak Cocok

Penulis: Dhona Maria Ananda

Tanda kosmetik tidak cocok di kulit
Zonadona.com


Beragam jenis kosmetik yang datang silih berganti terkadang membuat sebagian wanita tergiur untuk mencobanya. Betul, Zoners??? 🀭 

Hal tersebut tentu dengan tujuan untuk membuat penampilan lebih wow dan kulit wajah semakin cantik. 

Namun, tidak jarang setelah mencoba berbagai produk kosmetik kulit wajah tampak lebih kusam dan bahkan menimbulkan masalah baru. 


Berikut merupakan beberapa tanda bahwa kosmetik yang Zoners gunakan tidak cocok di kulit wajah: 

🌼 Kulit Terasa Gatal

Kulit wajah yang terasa gatal merupakan tanda awal ketidakcocokan kosmetik, Zoners.

Selain gatal, biasanya akan ada sensasi panas di kulit wajah. Jika hal tersebut terjadi, langsung hapus riasan kosmetik dari wajah, ya, Zoners! 


🌼 Muncul Ruam Pada Kulit

Tanda kosmetik tidak cocok berikutnya adalah munculnya ruam kemerahan pada kulit wajah. 

Jika hal tersebut terjadi, hindari menyentuh atau menggaruk kulit wajah agar tidak bertambah parah. 

Hentikan pemakaian kosmetik dan segera temui dokter untuk berkonsultasi. 


🌼 Kulit Semakin Berminyak

Minyak yang semakin banyak di kulit wajah juga dapat menjadi indikasi kosmetik Zoners tidak cocok. 

Biasanya hal tersebut terjadi karena kandungan oil kosmetik yang sangat tinggi sehingga merangsang produksi minyak berlebih di wajah. 


🌼 Kulit Menjadi Kasar

Tanda kosmetik Zoners tidak cocok berikutnya adalah tekstur wajah menjadi kasar dan kusam. 

Hal tersebut disebabkan oleh penumpukan sel kulit mati. Jika hal itu terjadi, lakukan eksfoliasi pada kulit wajah. 


🌼 Tumbuh Komedo dan Jerawat

Tumbuhnya komedo dan jerawat merupakan salah satu tanda kosmetik Zoners tidak cocok. 

Beberapa produk kosmetik biasanya dapat menyumbat pori sehingga timbul komedo dan jerawat. 


🌼 Kulit Menjadi Sensitif

Kulit sensitif ditandai dengan mudah memerah, tekstur kering dan kasar, serta terasa perih.


🌼 Kanker Kulit

Tanda kosmetik yang tidak cocok ini sangat ditakuti dan dihindari oleh semua wanita. 

Carilah kosmetik yang berbahan aman dan memiliki sertifikasi BPOM.





#skincareandbeauty #fashionandbeauty #tandakosmetiktidakcocokdikulitwajah #thesignsofcosmeticarenotsuitableforyourskin #kosmetikaman #skincare

Thursday, February 8, 2024

Intip Rekomendasi Chemical Exfoliator Untuk Pemula

Penulis: Dhona Maria Ananda 

Chemical exfoliants recommendation
Zonadona.com


Exfoliating merupakan jenis perawatan kulit yang disukai dan hampir dilakukan oleh sebagian besar wanita. Betul, Zoners??? πŸ˜‰

Eksfoliasi bertujuan untuk mengangkat sel kulit mati yang tidak terkelupas secara alami sepenuhnya di permukaan kulit.

Terdapat dua jenis eksfoliator, yaitu secara fisik (physical exfoliation) dan kimia (chemical exfoliation.)


Berikut merupakan beberapa rekomendasi chemical exfoliator untuk pemula:

🌼 The Ordinary 5% Lactid Acid

Serum eksfoliator water-based ini cocok untuk mengatasi tekstur wajah yang tidak halus, warna kulit yang tidak merata dan kusam.

Serum eksfoliator tersebut juga cocok untuk digunakan oleh Ladies yang berkulit kering. Gunakan 2-3 kali seminggu.


🌼 Avoskin Your Skin Bae 10% Lactid Acid

Serum eksfoliator ini dilengkapi kandungan Niacinamide dan ekstrak kiwi sehingga cocok untuk kulit kering dan berjerawat.

Serum eksfoliator ini membantu untuk menyamarkan tampilan garis halus dan pigmentasi noda bekas jerawat.

Selain itu, serum eksfoliator ini membantu memicu proses regenerasi dan mencerahkan kulit.


🌼 Cosrx AHA/BHA Clarifying Treatment Toner

Toner eksfoliator ini sangat cocok untuk semua jenis kulit, termasuk sensitif.

Selain menjaga pH kulit tetap seimbang, Toner eksfoliator ini mengandung hyaluronic acid yang berfungsi melembabkan kulit.


🌼 Skintific 5% AHA BHA PHA Exfoliating Toner

Selain AHA BHA PHA, toner eksfoliator ini mengandung galactomyces ferment filtrate yang menenangkan dan menghidrasi kulit.

Toner eksfoliator ini juga mengandung niacinamide untuk mencerahkan kulit dan formula yang mendorong produksi kolagen.


🌼 Whitelab Peeling Serum AHA BHA PHA

Serum eksfoliator ini berfungsi untuk menjaga kehalusan tekstur kulit dan meratakan warna kulit.

AHA yang digunakan juga merupakan premium grade (mandelic acid) yang sifatnya lembut sehingga tidak menyebabkan iritasi kulit.





#fashionandbeauty #skincareandbeauty #exfoliatorfchemicalrecomendedforbeginner #rekomendasichemicaleksfoliatoruntukpemula

Wednesday, February 7, 2024

Ini Jenis Kandungan Skincare untuk Hidrasi Kulit

Penulis : Dhona Maria Ananda

Jenis kandungan skincare yang melembapkan
Zonadona.com


Kulit yang terhidrasi dengan sempurna membuat penampilan glowing dan sehat. Betul, Zoners??? πŸ₯°

Merangkai produk skincare yang tepat merupakan kunci agar mendapatkan kulit yang terhidrasi dengan baik.

Namun, sebagian wanita belum mengerti beragam jenis kandungan yang terdapat pada skincare yang dibelinya.


Agar tak salah ekspektasi, berikut merupakan beberapa kandungan skincare yang dapat membuat kulit wajah terhidrasi:

🌼 Asam Hyaluronic

Hyaluronic acid merupakan kandungan yang memiliki manfaat menghidrasi kulit dan cocok digunakan untuk berbagai jenis kulit.

Cara kerjanya adalah dengan mengikat udara pada jaringan kulit sehingga mencegah terjadinya kehilangan air yang dapat membuat kulit kusam dan kering.


🌼 Gliserin

Gliserin merupakan kandungan yang memiliki manfaat khusus untuk menghidrasi kulit.

Gliserin sendiri bersifat humektan, yaitu menarik udara ke jaringan kulit sehingga dikhususkan untuk jenis kulit kering, dehidrasi, dan sensitif.


🌼 Squalane

Kandungan squalane memiliki manfaat sebagai pengganti minyak alami untuk melindungi dan melembabkan kulit.

Seperti asam hialuronat, squalane termasuk jenis senyawa alami yang juga diproduksi oleh tubuh. 

Kandungan squalane terdapat pada produk serum atau face oil yang berguna untuk menghidrasi kulit.


🌼 Asam Laktat

Kandungan asam laktat bersifat eksfolian sekaligus humektan. Hal tersebut membuat laktid acid memiliki manfaat menghidrasi kulit sekaligus mengeksfoliasinya tanpa membuat iritasi.

Kemampuannya untuk mengeksfoliasi membuat asam laktat berfungsi juga untuk mencerahkan kulit.


🌼 Ceramide

Kandungan ceramide berfungsi untuk menjaga skin barier dan melindungi kulit dari radikal bebas.

Kandungan ceramide juga biasanya terdapat pada skincare yang dikhususkan untuk perawatan anti penuaan atau permasalahan kulit tertentu.





#modedankecantikan #perawatankulitdankecantikan #jeniskandunganskincareyangmenghidrasikulit #hydratingskincare #skincareingridient 

Tuesday, February 6, 2024

Begini Caranya Memakai Bedak Agar Tahan Lama

Penulis: Dhona Maria Ananda

Tips agar bedak tahan lama di kulit
Zonadona.com


Pemakaian bedak saat finishing touch dapat menambah riasan wajah kian sempurna. Benar, Zoners??? πŸ˜‰  Terdapat beragam jenis formula serta warna berbeda yang dapat disesuaikan dengan kondisi kulit.

Selain untuk menyamarkan ketidaksempurnaan, bedak juga dapat menahan minyak dan mempertahankan riasan di wajah.  Namun, untuk dapat melakukan fungsinya dengan tepat bedak harus diaplikasikan secara benar.

Berikut beberapa cara memakai bedak agar dapat bertahan lama:


🌼 Gunakan Skincare terlebih dahulu Dahulu

Pemakaian skincare ditujukan untuk menyiapkan kulit wajah agar lembab dan terhidrasi baik sebelum memakai bedak.  Kulit yang lembab dan terhidrasi akan membantu bedak menempel lebih lama, Zoners.


🌼 Menggunakan Primer

Setelah melakukan persiapan dengan rangkaian skincare, gunakan primer agar kelembaban dan kenyalan kulit terjaga.  Produk primer yang bagus akan membuat riasan menyatu dengan kulit wajah dan teruji tahan lama.


🌼 Pilih Bedak Berdasarkan Jenis Kulit

Wanita yang memiliki kulit normal hingga kering dapat menggunakan jenis berbedak padat sehingga penampilan lebih sempurna.

Untuk Zoners dengan kulit berminyak gunakan jenis bedak tabur yang dapat membantu mengontrol minyak sehingga makeup tahan lama.


🌼 Hindari Penggunaan Foundation Matte

Penggunaan foundation matte dengan bedak hanya akan membuat riasan terlihat cakey.  Pilihlah jenis alas bedak lain jika ingin memakai bedak. Gunakan bedak tabur transparan jika ingin tetap memakai foundation matte.


🌼 Lakukan Teknik Pengaplikasian Dengan Benar

Lakukan tap tap bedak pada bagian wajah yang mudah berminyak atau teknik baking untuk hasil natural dan tahan lama.

Selain itu, jangan menggunakan bedak terlalu tebal. Fokuskan bedak pada bagian wajah yang berminyak agar bedak tahan lama.


🌼 Gunakan Setting Spray

Menyemprotkan setting spray saat finishing touch makeup membuat bedanya bertahan lebih lama, Zoners.




#modedankecantikan  #perawatankulitdankecantikan  #caramenggunakanbedakagartahanlama  #skincare #powder #beautypowder

Sunday, February 4, 2024

Ini Dia Tren Makeup yang Sedang Digemari Gen Z

Penulis: Dhona Maria Ananda 

Tren make up gen z
Zonadona.com


Setiap generasi memiliki tren kecantikan dan makeup masing-masing. Betul, Zoners??? πŸ˜‰Contohnya, generasi millenial sangat menyukai coverage yang tinggi agar wajah terlihat flawless. Berbeda halnya dengan generasi Z yang suka dengan gaya minimalis dalam berdandan.

Daaaan...gen Z sedang mendominasi gaya berpenampilan pada masa sekarang ini, Zoners. Penasaran dengan gaya berdandan gen Z?

πŸ‘‰ Berikut merupakan beberapa tren Makeup yang sedang digemari gen Z:


🌼 Gen Z senang sekali bermain makeup di area mata, Zoners. Mereka akan membuat riasan fox eyes agar mata terlihat lebih pipih.

Fox eyes
Pinterest

Gaya minimalis fox eyes dicerminkan dengan eyeliner coklat agar terlihat lebih natural.

Selain itu, gen Z juga familiar dengan riasan makeup reverse cat eyes. Gaya tersebut menonjolkan bulu mata bawah yang panjang.

Tidak lupa mereka juga memainkan wing eyeliner di ujung sebagai pemanis.


🌼 Gen Z tampak antusias dengan tren makeup yang menambahkan hiasan kristal di mata atau wajah, Zoners.

Tren makeup gen z
instagram.com/gilbert_soliz

Sudah bisa dibayangkan, tampilan rias wajah seperti itu akan mengalihkan perhatian siapapun untuk memandangnya.


🌼 Tren makeup lain yang disukai oleh gen Z adalah membuat penampilan terlihat menarik dan mencolok dengan warna-warna cerah yang tak biasa.

Tren makeup gen z
instagram.com/gilbert_soliz


🌼 Pernah lakukan teknik lip contouring, Zoners??? Itu adalah Tren makeup selanjutnya yang banyak digemari gen Z saat ini.

Tren makeup gen z
Pinterest

Membuat bibir terlihat full dan menonjolkan bentuknya adalah tujuan lip contouring yang sedang populer di kalangan gen Z.


🌼 Tren makeup gen Z selanjutnya adalah mengaplikasikan lifted blush agar memberikan kesan pipi kecil, tirus, juga lebih kencang.

Tren makeup gen z
instagram.com/gilbert_soliz


🌼 The last but not least...gen Z menyukai tren makeup freckles di wajah untuk menunjukan kesan natural.

Gaya makeup gen z
Pinterest





#skincareandbeauty #fashionandbeauty #trenmakeupgenz #genzmakeuptrends #genz #makeup #trenmakeup

Wednesday, January 31, 2024

Ketahui Cara Mudah & Alami Memerahkan Bibir Hitam

 Penulis: Dhona Maria Ananda

Cara mudah dan alami memerahkan bibir
Zonadona.com


Bibir merah merona adalah idaman setiap wanita. Betul, Zoners???

Banyak cara agar bibir menjadi merah merona, seperti mengoleskan lip tint, lipstik, dan produk kecantikan bibir lainnya. 

Namun, bibir hitam dan kusam dapat mempengaruhi pigmentasi produk pewarna sehingga berubah.

So...agar bibirmu tidak hitam dan kembali segar, ada beberapa cara mudah dan alami yang dapat digunakan, di antaranya:


🌼 Minyak Kelapa

Minyak kelapa memiliki kandungan asam lemak esensial yang mampu membantu dan menjaga kesehatan serta kelembaban bibir.

Pakai setiap pagi dan malam hari serta disaat bibirmu terasa kering. Bibir pun akan sehat dan merona secara alami.


🌼 Almond Oil

Almond oil mengandung emolien yang membantu meremajakan dan menghaluskan kulit bibir.

Selain itu, almond oil juga mengandung sclerosant yang membantu mencerahkan dan meratakan warna bibir.

Lakukan pijatan jari pada permukaan bibir secara rutin dengan 1-2 tetes minyak almond selama 1-2 menit, pada pagi dan malam hari.


🌼 Lemon dan Madu

Lemon mengandung ekstrak sitrus yang dapat membantu menghilangkan warna kecoklatan pada bibir.

Sedangkan madu dapat berkhasiat melembabkan bibir sehingga terlihat merona.

Campurkan air perasan lemon dan madu lalu oleskan ke bibir. Biarkan hingga satu jam lalu bersihkan dengan kain basah yang lembut.


🌼 Aloe Vera

Aloe vera memiliki kandungan flavanoid (aloesin) yang dapat menghambat proses pigmentasi sehingga bibir terlihat lebih cerah.

Selain itu, aloe vera juga bermanfaat untuk menutrisi dan meremajakan kulit.

Oleskan tipis aloe vera pada bibir dan biarkan hingga mengering. Lap dengan air hangat untuk membersihkannya.

Lakukan pagi dan malam hari untuk hasil bibir merah merona alami yang maksimal.





#skincareandbeauty #fashionandbeauty #caramemerahkanbibirhitamsecaraalami #maskeralamibibir #maskerpemerahbibir


Wanita Dengan Jadwal Kerja Malam Susah Hamil?

  Penulis: Dhona Maria Ananda Zonadona.com Kesuburan merupakan salah satu faktor yang menjadikan peluang kehamilan seorang wanita semakin ti...