Saturday, September 24, 2022

Cara Menjadi Creator Dan Supporter TipTip Platform

Penulis: Dhona Maria Ananda

Teman-teman, TipTip Platform menghadirkan kesempatan bagi para konten kreator untuk memiliki rumah bagi kreativitasnya. Aplikasi yang baru diluncurkan tahun 2022 ini juga ternyata menampung para supporter yang mendukung konten kreator favoritnya, sehingga dapat berinteraksi secara lebih dekat. Lantas, apa itu TipTip Platform dan bagaimana cara menjadi creator dan supporter di Tiptip Platform? Yuk, disimak artikelnya.

TipTip tv
Sumber: TipTip website

Apa itu TipTip?

TipTip adalah suatu platform yang disediakan sebagai rumah bagi para konten kreator. Dengan kata lain, TipTip ditujukan bagi siapa saja yang memiliki kreativitas dalam membuat konten video. TipTip sendiri berperan sebagai mediator antara konten kreator dan penggemarnya. Namun, platform ini lebih dikhususkan pada pasar Asia Tenggara.

Tiptip hadir untuk memberikan kesempatan para konten kreator mendapatkan monetisasi lebih cepat, tanpa syarat yang ribet. Hal tersebut memungkinkan konten kreator berkesempatan mendapatkan cuan meski audience masih sedikit. Para konten kreator juga tidak perlu kesulitan mengkonversi nilai mata uang asing terhadap rupiah.

Sesuai taglinenya "home for creator", Tiptip menyediakan tempat yang aman untuk para konten kreator untuk berbagi ilmu diberbagai bidang. Rumah konten kreator di sini berarti 'yang baru akan menjadi' dan 'sudah jadi.'

Tiptip juga membagi kategori konten menjadi tujuh, yaitu: music, workout & fitness classes, personal development, beauty & skincare, casual talk, parenting & relationship, juga cooking & food.

TipTip tv
Sumber: ventures

Fitur apa saja yang ada di TipTip?

Fitur yang ada di TipTip antara lain:

Sesi Interaktif, Share Screen, Sesi Live Berbayar, Virtual Gift atau Tip, Kemudahan Monetitasi, Konten Digital, dan Tip Daily Bonus Check In. Untuk penjelasan lebih lanjut mengenai fitur-fitur tersebut, Teman-teman dapat kunjungi artikel saya yang berjudul: Mengenal Rumah Kreator, TipTip platform, ya. 

Bagaimana cara menjadi creator di TipTip?

Untuk menjadi creator di TipTip platform, Teman-teman dapat mengikuti langkah berikut:

1. Dowload aplikasi TipTip di Playstore

2. Daftarkan diri di akun TipTip

3. Di halaman utama, klik Become Creator

4. Di halaman selanjutnya isi data diri dengan lengkap, kemudian klik Simpan

5. Verifikasi akun melalui OTP sms yang masuk

6. Akun creator sudah terdaftar di TipTip. Selanjutnya klik Buat Sesi Sekarang, jika ingin langsung mendaftar sesi live.

Bagaimana cara membuat sesi live?

1. Pilih tanda (+) dan tentukan jenis sesi yang ingin dibuat (premium atau gratis).

2. Jika memilih Premium, Teman-teman harus menentukan jumlah maksimal audience dan besaran jumlah booking fee untuk dapat menonton sesi live.

Jika memilih sesi Gratis, Teman-teman hanya perlu menentukan jumlah audience yang akan menonton live.

3. Lengkapi detail sesi seperti judul, deskripsi, durasi, serta tanggal dan waktu.

4. Upload poster untuk sesi yang akan dilakukan dengan menggunakan template dari TipTip atau membuatnya sendiri.

5. Pastikan informasi yang berkaitan dengan sesi live tersebut tidak ada kesalahan, karena tidak ada fitur edit. Jika sudah pasti dapat langsung diunggah.

6. Tunggu email konfirmasi. Biasanya akan ada email kembali 24 jam atau 30 menit sebelum live dimulai.

7. Jangan lupa promosi agar banyak audience yang menonton sesi live.

Bagaimana cara menjadi supporter di TipTip?

1. Masuk aplikasi atau website TipTip

2. Klik Create Account dengan menggunakan Google Account atau Email

3. Setelah berhasil mendaftar melalui Google Account atau email, maka lengkapi data diri kemudian klik Create Now

4. Untuk membantu supporter menentukan referensi creator yang diminati, lengkapilah preference kategori konten di akun TipTip

5. Langkah terakhir adalah klik Lanjutkan. Dengan begitu, Teman-teman telah terdaftar sebagai supporter TipTip platform.

Cara menjadi supporter dan Creator Tip tip tv
Sumber: adventures


Nah, Teman-teman, begitulah gambaran singkat mengenai apa itu TipTip dan bagaimana cara menjadi konten kreator dan supporter di TipTip platform.

Jangan lupa untuk pakai kode referral saya (t42qqstq) apabila Teman-teman berminat daftar menjadi kreator, biar sama-sama dapat cuan!

Semoga bermanfaat.


Plandemic Growth YouTube Channel: Donna Maria Ananda


Friday, September 23, 2022

Cara Menjadi Konten Kreator Sukses di TipTip Platform

 Penulis: Dhona Maria Ananda

Teman-teman, konten kreator sangat memiliki peranan penting dalam pengembangan bisnis. Pasalnya kualitas produk para pebisnis sekarang sudah hampir seragam. Hal tersebut tentunya menimbulkan dilema diantara para pebisnis itu sendiri dalam persaingan pasar. 

Nah, di sini konten kreator berperan penting sebagai pembuat branding produk agar terlihat unik dan berbeda. Iya, sekarang proses pembuatan konten tidak hanya dapat sekedar mengandalkan kreativitas semata. Harus ada logika yang perlu ikut bermain agar audience menjadi jatuh hati. Kolaborasi yang seimbang antara otak kanan dan kiri juga diperlukan agar followers/viewers dapat tertarik. Nah, TipTip platform sebagai rumah bagi kreator menyediakan sarana agar para anggotanya berkembang. Lantas, bagaimana cara menjadi konten kreator sukses di TipTip paltform? Yuk, disimak artikelnya.

TipTip platform
Sumber: TipTip platform

Apa itu TipTip?

Tiptip platform merupakan sebuah wadah yang disediakan untuk para konten kreator oleh salah satu perusahaan start up di Asia Tenggara. Di Tiptip para konten kreator bebas mengeluarkan ide dan kreativitasnya dalam bentuk sesi live atau berupa berbagai konten digital. Tentu saja untuk hal tersebut, para konten kreator akan mendapatkan cuan sesuai dengan aturan yang berlaku dalam proses waktu yang singkat alias enggak pakai lama.

Sesuai tagline nya "home for creator" Tiptip platform menyediakan berbagai kategori yang dapat dipilih sesuai minat dan bakat masing-masing. Contohnya, memasak, olah raga, kecantikan, obrolan kasual, pengembangan diri, musik, atau mengenai parenting.

TipTip platform
Sumber: ventures

Fitur apa saja yang ada di TipTip?

Beragam fitur juga dihadirkan di Tiptip platform untuk mendukung tumbuh kembang para anggotanya. Ingin tau lebih lanjut mengenai apa saja fitur yang ada Tiptip platform? Teman-teman tinggal mengeklik artikel saya dengan judul : Mengenal Rumah Kreator, TipTip platform


Cara menjadi konten kreator
Sumber: canva

Bagaimana cara menjadi konten kreator sukses di TipTip platform?

Di balik konten yang viral terdapat strategi yang apik dan konten yang menarik. Hal tersebut mutlak diperlukan mengingat kebanyakan konten kreator bukan artis atau selebritis. Oleh karena itu, diperlukan sejumlah usaha dan pengetahuan agar menjadi seorang konten kreator yang sukses. 

Berdasarkan pengalaman saya sebagai Youtuber, ada dua cara membuat channel konten kreator dalam membangun audience, yaitu organik dan tidak organik. 

Cara tidak organik dilakukan dengan "membeli audience" baik secara langsung atau tidak. Dengan kata lain, audience menonton channel karena terpaksa atau merasa tidak enak hati dengan sang kreator, bukan karena menyukai kontennya. Kalaupun memiliki audience banyak, channel tersebut biasanya tidak akan bertahan lama. 

Cara organik dapat dilakukan dengan membuat branding yang kuat, seperti konten original, fokus, dan menarik. Butuh kesabaran memang dalam menjalankan channel secara organik. Namun, konten kreator yang dibangun dengan jalan organik akan bertahan lama karena memiliki loyal audience yang benar-benar menyukai kreator dan kontennya.

Pengalaman tersebut dapat diadaptasi dalam mengembangkan channel di TipTip platform. Pihak Tip-tip platform sendiri mengetahui kemungkinan-kemungkinan tersebut. Oleh karenanya, para audience atau viewer di TipTip diistilahkan sebagai supporter, terlepas channel konten kreator tersebut akan dikembangkan secara organik atau tidak.

Jadi kesimpulannya, fokuslah untuk membuat branding yang kuat atau berkualitas, agar akun konten kreator di TipTip platform semakin berkembang dan kokoh. Fokus pada jumlah follower hanya akan membuat patah hati dan kehilangan masa emas learning moment. Nikmati setiap prosesnya dan lakukan yang terbaik karena kerja keras tak akan mengkhianati hasil. 


Nah, Teman-teman, begitulah gambaran singkat mengenai bagaimana cara menjadi konten kreator yang sukses di TipTip platform.

Jangan lupa untuk pakai kode referral saya (t42qqstq) apabila Teman-teman berminat daftar menjadi seorang konten kreator di TipTip platform, agar sama-sama dapat cuan!

Semoga bermanfaat.


Plandemic Growth YouTube Channel: Donna Maria Ananda





Thursday, September 22, 2022

Cara Mendapatkan Cuan Dari TipTip Platform

Penulis: Dhona Maria Ananda

Teman-teman, masa pandemi membuat hampir sebagian besar masyarakat Indonesia rajin berselancar di Internet. Ada yang mencari hiburan, berita, kebutuhan sehari-hari, bahkan mencari penghasilan tambahan. Walaupun pandemi akan segera berakhir, beragam perusahaan start up terus bermunculan mencari peluang untuk bersaing dan bertumbuh. Termasuk aplikasi yang menghasilkan cuan bagi penggunanya seperti TipTip. Lantas, apa itu TipTip platform dan bagaimana cara mendapatkan cuan dari TipTip Platform? Yuk, disimak artikelnya.

TipTip tv
Sumber: tiptip platform

Apa itu TipTip?

Teman-teman, Tip-tip merupakan sebuah platform yang menyediakan para konten kreator sebuah tempat untuk bertumbuh. Bagaimana tidak, platform yang dikhususkan untuk pasar Asia Tenggara tersebut memberikan kesempatan para konten kreator untuk mendapatkan cuan lebih cepat. Menyenangkan, bukan? Tagline "home for creator" memang benar-benar diusung oleh Tiptip benar-benar membuat cuan cepat diterima oleh kreator baru ataupun yang sudah jadi.

Konten yang tersedia di Tiptip platform juga beragam, seperti music, casual talk, beauty & skincare, cooking&food, personal development, workout & fitness classes, juga parenting & relationship.

Fitur tiptip tv
Sumber: ventures

Fitur apa saja yang ada di TipTip?

Adapun fitur-fitur yang ada di Tip-tip platform antara lain sesi Interaktif, Share Screen, Sesi Live Berbayar, Virtual Gift atau Tip, Kemudahan Monetitasi, Konten Digital, dan Tip Daily Bonus Check In. Untuk penjelasan lebih lanjut mengenai fitur-fitur tersebut, Teman-teman dapat kunjungi artikel saya yang berjudul: Mengenal Rumah Kreator, TipTip platform, ya.

Sumber: canva

Bagaimana cara mendapatkan cuan dari TipTip Platform?

Ada dua cara yang dapat dilakukan untuk mendapatkan cuan dari TipTip platform, yaitu:

1. Membuat Sesi Gratis

Cara mendapatkan cuan dari sesi live gratis adalah dengan membuat acara senyaman dan semenyenangkan mungkin untuk para audience gratisan, sehingga mereka bersedia memberikan tipping coin. Hasilnya dapat diuangkan langsung setelah sesi.

2. Membuat Sesi Premium

Cara mendapatkan cuan dari sesi live premium adalah dengan membebankan biaya kepada audience bagi mereka yang berminat mengikuti. Besarnya biaya atau booking fee ditentukan oleh Teman-teman sendiri. Selain itu, apabila audience menyukai sesi livenya, Teman-teman berkesempatan juga untuk mendapatkan tipping coin tambahan. Tentunya, hal tersebut membuat cuan Teman-teman bertambah tebal.

Bagaimana cara membuat sesi live?

1. Pilih tanda (+) dan tentukan jenis sesi yang ingin dibuat (premium atau gratis).

2. Jika memilih premium, Teman-teman harus menentukan jumlah maksimal audience dan besaran jumlah booking fee untuk dapat menonton sesi live.

Jika memilih sesi gratis, Teman-teman hanya perlu menentukan jumlah audience yang akan menonton live.

3. Lengkapi detail sesi seperti judul, deskripsi, durasi, serta tanggal dan waktu.

4. Upload poster untuk sesi yang akan dilakukan dengan menggunakan template dari TipTip atau membuatnya sendiri.

5. Pastikan informasi yang berkaitan dengan sesi live tersebut tidak ada kesalahan, karena tidak ada fitur edit. Jika sudah pasti dapat langsung diunggah.

6. Tunggu email konfirmasi. Biasanya akan ada email kembali 24 jam atau 30 menit sebelum live dimulai.

7. Jangan lupa promosi agar banyak audience yang menonton sesi live.


Nah, Teman-teman, begitulah gambaran singkat mengenai apa itu TipTip dan cara mendapatkan cuan dari TipTip platform.

Walaupun sudah daftar menjadi salah satu kreator TipTip, saya pribadi belum pernah mengadakan sesi live premium atau gratis karena masih terkendala waktu. Nantikan pengalaman pertama sesi live saya di TipTip lain waktu, ya, Teman-teman. 

Jangan lupa untuk pakai kode referral saya (t42qqstq) apabila Teman-teman berminat daftar menjadi konten kreator, biar sama-sama dapat cuan!

Semoga bermanfaat.


Plandemic Growth YouTube Channel: Donna Maria Ananda

Wednesday, September 21, 2022

Mengenal Rumah Kreator, TipTip Platform

 Penulis: Dhona Maria Ananda

Tiptip tv sumber: tiptip tv

Teman-teman, selama ini kebanyakan para konten kreator mendapatkan rumah dari platform luar negri. Sejumlah syarat yang terkadang memberatkan harus diterima dan dijalankan para konten kreator agar karyanya tetap ditampilkan, begitupun dalam hal monetisasi. Namun, tahukah Teman-teman bahwa dalam satu tahun terakhir mulai bermunculan platform yang berasal dari kawasan Asia, bahkan Indonesia? Hal tersebut tentunya disambut gembira oleh para konten kreator. Salah satunya adalah TipTip. Lantas, apa itu TipTip? Dan fitur apa saja yang ada di sana? Yuk, disimak artikelnya.


Apa itu TipTip?

TipTip adalah suatu platform yang disediakan sebagai rumah bagi para konten kreator. Dengan kata lain, TipTip ditujukan bagi siapa saja yang memiliki kreativitas dalam membuat konten video.

TipTip sendiri berperan sebagai mediator antara konten kreator dan penggemarnya. Namun, platform ini lebih dikhususkan pada pasar Asia Tenggara.

Tiptip hadir untuk memberikan kesempatan para konten kreator mendapatkan monetisasi lebih cepat, tanpa syarat yang ribet. Hal tersebut memungkinkan konten kreator berkesempatan mendapatkan cuan meski audience masih sedikit. Para konten kreator juga tidak perlu kesulitan mengkonversi nilai mata uang asing terhadap rupiah.

Tiptip tv
Sumber: MNC trijaya

Sesuai taglinenya "home for creator", Tiptip menyediakan tempat yang aman untuk para konten kreator untuk berbagi ilmu diberbagai bidang. Rumah konten kreator di sini berarti 'yang baru akan menjadi' dan 'sudah jadi.'

Tiptip juga membagi kategori konten menjadi tujuh, yaitu: music, workout & fitness classes, personal development, beauty & skincare, casual talk, parenting & relationship, juga cooking & food.

Tiptip tv
Sumber: east ventures

Fitur apa saja yang ada di TipTip?

Fitur yang ada di TipTip antara lain:

Sesi Interaktif

TipTip memberikan sarana kepada penonton dalam sesi live untuk beriteraksi langsung dengan kreator favoritnya melalui fitur video dan kamera. Jadi, tidak hanya sekedar memberi komentar berupa teks atau tulisan.

Share Screen

TipTip memberikan sarana kemudahan para konten kreator dalam sesi live untuk menyampaikan materi dengan fitur berbagi layar/share screen.

Sesi Live Berbayar

TipTip memberikan sarana para konten kreator untuk membuat sesi live berbayar dengan kapasitas sampai 50 audience. TipTip juga menyediakan sarana sesi live one on one/private antara kreator dan audience, yang dibuat secara gratis atau berbayar.

Virtual Gift atau Tip

Tiptip memberikan sarana kepada para audience untuk memberikan virtual tip tambahan sebagai wujud rasa puas terhadap sesi live kreator favoritnya. Virtual gift ini berupa coin yang dapat digunakan sebagai alat pembayaran virtual. Kreator dapat mengumpulkan coin yang didapat dari Tip atau gift dan dapat mencairkannya sesuai dengan syarat dan ketentuan yang berlaku.

Kemudahan Monetitasi

Tiptip memberikan kemudahan para kreator untuk melakukan monetisasi atau pencairan dana dengan jumlah saldo minimal yang relatif kecil, yaitu Rp.20.000,-.

Metode pembayaran untuk penarikan saldo kreator juga tersedia dengan banyak pilihan.

Konten Digital

TipTip menyediakan sarana penjualan konten digital yang dibuat oleh kreator berupa ebook, audio, atau video sesi yang dibuat kepada para audience.

Tip Daily Bonus Check In

TipTip menyediakan sarana untuk mendapatkan coin secara gratis. Caranya hanya dengan melakukan check in atau membuka aplikasi TipTip setiap hari sesuai periodenya. Menarik bukan!

Nah, Teman-teman, begitulah gambaran singkat mengenai apa itu TipTip dan beragam fitur menariknya. Bagi Teman-teman yang tertarik menjadi konten kreator atau ingin lebih dekat dengan konten kreator kesayangan bisa langsung dowload saja aplikasi TipTip di Play Store. Jangan lupa masukan kode referral: t42qqstq, apabila Teman-teman ingin menjadi Konten kreator, biar sama-sama dapat cuan!

Semoga bermanfaat.


Plandemic Growth YouTube Channel: Donna Maria Ananda




Tuesday, September 20, 2022

Cara Meningkatkan Kemampuan Menulis

Penulis: Dhona Maria Ananda

Cara meningkatkan kemampuan menulis
Sumber: canva

Teman-teman, siapa disini yang merasa tidak bisa menulis? Saya yakin sebagian besar manusia yang pernah bersekolah pasti dapat menulis. Setidaknya pernah menyalin tulisan di black board. Namun, apakah Teman-teman tahu bahwa kemampuan menulis dapat ditingkatkan? Iya, tidak ada yang terlahir dengan membawa pena dan kertas, jadi Teman-teman semua memiliki kemampuan sama dalam hal apapun, termasuk menulis. 

Nah, di artikel kali ini saya akan bahas mengenai cara atau tips seorang Donna Maria Ananda untuk mengasah dan meningkatkan kemampuan menulis. Semoga dapat menjadi inspirasi, ya!


Banyak Membaca
Cara meningkatkan kemampuan menulis
Sumber: canva

Kualitas seorang penulis dapat diketahui dengan sebanyak apa ia membaca. Mungkin Teman-teman ada yang berpikir bahwa untuk mengasah kemampuan menulis adalah dengan terus latihan. Hal tersebut tidak salah, tapi untuk dapat mengetahui cara menulis menarik dan berkualitas, maka Teman-teman harus sering membaca. Dengan sering membaca, Teman-teman juga dapat menambah wawasan dan pengetahuan sehingga perbendaharaan kosakata bertambah. Selain itu, Teman-teman juga dapat mengetahui informasi terbaru untuk dijadikan bahan tulisan. 

Saya pribadi sering membaca blog dan buku dengan topik yang saya sukai. Contohnya: saya memiliki minat di bidang pengembangan diri dan manajemen keuangan. Maka, saya akan banyak membaca beragam blog dan buku mengenai hal tersebut. Namun, sesekali saya juga membaca topik di luar minat saya agar menambah pengetahuan.

Banyak Menulis
Cara meningkatkan kemampuan menulis
Sumber: canva

Practice makes perfect, betul bukan? Teman-teman, tentu sudah tidak asing mendengar pepatah tersebut. Dengan banyak berlatih, kemampuan Teman-teman dalam merangkai kata dapat terasah secara alami. Selain gaya free writing, jangan lupa untuk melatih kemampuan EYD dan self editing agar tulisan terlihat profesional.

Saya pribadi mengikuti program One Day One Article yang diadakan oleh Indscript Creative agar kemampuan menulis saya terasah. Selain itu, di program tersebut tulisan saya mendapatkan masukan dari kakak-kakak editor agar tampak lebih ciamik. Otomatis di sana saya juga banyak menerima pengetahuan yang memungkinkan self editing. Di waktu senggang, saya juga kerap kali membaca ulang tulisan saya dan membacanya dengan lantang. Hal tersebut berguna untuk mengetahui apakah tulisan saya mengalir dan enak dibaca atau masih banyak kalimat yang terlalu panjang dan kaku.

Bergabung Dengan Komunitas Penulis
Cara meningkatkan kemampuan menulis
Sumber: canva

Bergabung dengan komunitas penulis, baik secara offline atau online, memiliki banyak manfaat. Selain Teman-teman dapat belajar bagaimana caranya menulis dengan baik, Teman-teman juga dapat menemukan beragam trik menulis dan bimbingan gratis dari anggota komunitas. Komunitas penulis juga merupakan wadah Teman-teman untuk berbagi dan berdiskusi seputar dunia literasi. 

Saya pribadi bergabung di komunitas Nulis Bareng buku antologi dan One Day One Article Indscript Creative.

Pada tahun sekarang, komunitas kelas Nulis Bareng telah memasuki gelombang kedua. Sebelumnya pada tahun 2021, gelombang pertama kelas Nulis Bareng telah mencetak para penulis baru melalui 43 batch tantangan menulis buku antologi dengan tema-tema yang telah ditentukan.

Saya pribadi telah menulis 38 buku antologi, 36 buku di gelombang pertama dan 2 buku di gelombang kedua. Sedangkan di program One Day One Article, saya telah menulis 91 artikel.

Cukup mudah dan simple cara Donna Maria Ananda dalam mengasah kemampuan menulis, bukan? Yang terpenting adalah mengembangkan kemauan Teman-teman untuk terus mau belajar dan berlatih. Karena menulis bukanlah perihal bakat, tapi kemampuan yang dapat ditingkatkan. 

Semoga artikelnya bermanfaat, ya!

 

Plandemic Growth YouTube Channel: Donna Maria Ananda



Monday, September 19, 2022

Pilih Jenis Tulisan Fiksi atau Non-Fiksi?

Penulis: Dhona Maria Ananda

Pilih fiksi atau non-fiksi
Sumber: canva

Teman-teman, idola merupakan salah satu hal yang dapat mempengaruhi bentuk kehidupan seseorang. Oleh karena itu, jangan sampai salah memilih idola karena kehidupan seorang fans biasanya banyak yang berakhir seperti panutannya. Hal tersebut pun berlaku di dalam dunia tulis menulis. Biasanya, gaya bahasa dan alur cerita tulisan sangat dipengaruhi oleh idola sang penulis, baik disadari atau tidak. Itulah kekuatan dan kelebihan seorang idola atau influencer. Nah, artikel kali ini akan menceritakan siapa idola Donna Maria Ananda, apa jenis tulisan yang diminati beserta alasannya. Semoga dapat menginspirasi!


Siapa Idola Donna Maria Ananda?

Kalau boleh saya jujur menjawab, saya tidak memiliki penulis idola. Kenapa? Pertama, karena saya membaca beragam jenis buku dan mengagumi setiap penulisnya. Penulis memiliki ciri khas masing-masing dalam menceritakan atau menggambarkan apa yang ingin ia sampaikan, terlepas dari genre apapun. Contohnya: Asma Nadia, Indari Mastuti, James Redfield, Karl May, dan lain sebagainya. 

Kedua, karena saya khawatir kecewa apabila mengidolakan manusia. Semua manusia pasti tidak ada yang sempurna. Untuk saya mengagumi secukupnya dan menghargai karyanya adalah bentuk penghormatan atau apresiasi secara tulus. 

Ketiga, karena menulis merupakan ajang terapi atau self healing dari trauma masa kecil saya. Kehilangan sosok ibu, jauhnya sosok ayah, dan sebagai survivor sex child abuse adalah sesuatu yang sangat berat saya alami. Menulis membuat beban yang saya rasakan menjadi lebih ringan, apalagi kalau dibarengi dengan uraian air mata, sangat membuat dada ini lega.

Apa jenis tulisan yang diminati Dhona Maria Ananda? Fiksi atau Non-Fiksi?

Saya gemar sekali membaca tulisan fiksi, tapi kalau harus menulis saya lebih memilih non-fiksi, hehe. Kenapa? Kembali lagi kepada cerita latar belakang saya, tulisan fiksi membuat saya seperti pergi ke dunia lain. Memang tampak seperti melarikan diri sejenak dari kenyataan hidup, tapi saya membutuhkannya. Iya, terhanyut dalam imajinasi atau khayalan, membayangkan diri terlibat dan berpetualang di cerita tersebut membuat saya melupakan trauma masa kecil sejenak. Menyenangkan rasanya seolah-olah dapat berubah menjadi sosok baru dengan cerita kehidupan lain.

Cerita fiksi
Sumber: canva

Contohnya ketika saya membaca novel Manuscript Celestine dari James Redfield yang menceritakan tentang petualangan menemukan manuskrip berisi 9 wawasan yang dapat mengubah tatanan kehidupan manusia selanjutnya. Atau novel Dan Damailah di Bumi karya Karl May yang menceritakan petualangan berkunjung ke berbagai penjuru dunia dengan mengangkat prinsip kemanusiaan tentang keberagaman suku bangsa dan budayanya.

Cerita non-fiksi
Sumber: canva

Nah, kalau saya yang disuruh menulis, buru-buru saya ambil jalur non-fiksi agar pikiran saya tetap membumi, tidak terlalu berkhayal tingkat tinggi. Entah kenapa, mengingat latar belakang saya, menulis cerita fiksi membuat nyali saya sedikit menciut. Ada kemungkinan bahwa saya akan lebih betah tinggal di dalam cerita fiksi atau dapat membawanya ke dunia nyata, jadi saya menghindarinya, hehe. 

Menulis non-fiksi membuat saya fokus atau aware terhadap hal-hal faktual yang terjadi di sekitar. Menulis non-fiksi juga membuat saya belajar untuk bercerita dengan kejujuran atau apa adanya, tanpa memikirkan alur cerita atau reka adegan. Selain itu, menulis non-fiksi memberi kesempatan saya untuk berbagi inspirasi mengenai pengalaman dan informasi yang bermanfaat. Dengan begitu secara tidak langsung saya sudah dapat menolong dengan memberi solusi bagi orang yang membutuhkan. Harapannya tulisan saya juga kelak dapat menjadi investasi di akhirat. Aamiin.

Nah, Teman-teman, kira-kira begitulah secara singkat cerita mengenai idola dan jenis tulisan yang diminati seorang penulis baru, Donna Maria Ananda. Semoga bermanfaat, ya!


Plamdemic Growth YouTube Channel: Donna Maria Ananda

Sunday, September 18, 2022

Cerita Awal Menulis di donnamariaananda.blogspot.com

Penulis: Dhona Maria Ananda

Cerita awal menulis
Sumber: canva


Teman-teman, seperti alam semesta setiap segala sesuatu pasti ada awal mulanya. Begitupun dalam dunia literasi, setiap penulis pasti memiliki ceritanya masing-masing termasuk pertama tertarik masuk dunia tulis menulis. Ada yang memang suka menulis dari kecil, ada yang menjadi penulis karena pekerjaan, bahkan ada yang melakukannya karena tak sengaja masuk ke dunia literasi. Inilah ceritaku, Teman! Semoga dapat menginspirasi, ya.


Siapa Donna Maria Ananda?

Saya merupakan generasi Milenial yang memiliki sifat ekstrovert to introvert. Kenapa saya bilang begitu? Karena sebenarnya saya sangat suka sekali tampil di depan umum. Sedari kecil saya seperti tidak punya malu untuk melakukan atraksi menyanyi atau menari di tempat umum. Siapapun dan dimanapun apabila ada yang menyuruh saya bernyanyi atau menari, with my pleasure! Hehe. 
Saya ingat sewaktu kecil, kala itu sedang bermain sambil berniat jajan saya datang ke sekolah yang letaknya tidak begitu jauh dari rumah. Entah tau dari mana, seorang guru memanggil saya untuk bernyanyi di depan anak-anak SD, padahal waktu itu saya belum sekolah. Dengan riangnya saya langsung menyanyi dan menari tanpa beban (memalukan kalau saya ingat itu, hehe). Maka dari itu saya berani menyatakan diri saya ekstrovert, karena hal tersebut tidak terjadi satu atau dua kali saja, tetapi sering, hihi.

Child trauma
Sumber: canva

Satu hal yang merubah saya menjadi introvert, yaitu kehilangan ibu saya. Iya, saya kehilangan ibu saya sewaktu saya berusia delapan tahun. Entah kenapa sejak saat itu dunia terasa terlihat buram. Saya seperti kehilangan semangat sampai tidak nafsu makan. Saya kehilangan tempat saya bercerita, patner bernyanyi, dan tempat berteduh. Ayah saya saat itu sibuk mengejar karir. Saya dan kedua adik dititipkan di rumah nenek yang letaknya waktu itu di dalam sebuah yayasan sekolah bernama Karya Bhakti milik kakek saya. Jarak antara rumah ke gerbang luar cukup jauh, sehingga saya hanya bisa bermain sendiri di dalam lingkungan sekolah tersebut tanpa teman sebaya. Di Sekolah Dasar pun saya tidak pandai berteman. Saya mempunyai teman karena mereka ingin menjadi teman saya, bukan saya yang memang ingin berteman.

Sebenarnya ada satu kejadian lagi yang membuat saya menjadi seorang introvert. Saya mengalami sex child abuse pada usia 7 tahun oleh orang yang tak dikenal. Semenjak itu, saya tidak percaya dengan orang dewasa, khususnya berjenis kelamin laki-laki. Banyak pertanyaan muncul yang tidak dapat saya jawab. Entah kenapa sayapun tidak dapat bercerita kepada siapapun, mengingat ibu sewaktu itu sedang sakit parah. Di mata saya dunia beserta isinya jadi tampak begitu menakutkan dan mengerikan. Itulah awal mula saya menjadi seorang yang sangat pendiam.

Bagaimana Awal Mula Masuk Dunia Literasi?

Berawal dari latar belakang tersebut di atas, saya mulai tertarik pada dunia literasi. Saya jadi lebih suka membaca dari pada menyanyi dan menulis dibandingkan menari. Sejak saat itu, saya seperti sulit mengeluarkan kata-kata dari mulut. Apa yang ada dalam hati terkadang tidak sejalan dengan apa yang saya katakan. Saya kesulitan untuk mengungkapkan perasaan dan apa yang dirasakan melalui kata-kata. Oleh karena itu, saya mulai tertarik menulis buku. Tepatnya semenjak SMP saya mulai menulis buku harian, meski tidak rutin mengisinya. Hanya disaat sedih atau kecewa saya menuangkannya melalui tulisan. Kegiatan tulis menulis itu berlangsung sampai saya kuliah. 

Setelah lulus kuliah, saya sempat terputus dengan dunia tulis menulis karena mulai merasakan dampak dari trauma masa kecil. Saya akhirnya putar haluan menjadi seorang penyanyi untuk bertahan hidup. Setelah sepuluh tahun di dunia entertaintment, saya akhirnya melepas karir sebagai seorang penyanyi. Salah satunya karena saya memiliki anak. Saya tidak ingin anak saya merasa kekurangan atau bahkan kehilangan kasih sayang ibunya. Saya sempat kebingungan mau kemana dan mulai dari mana setelah lepas dari dunia hiburan. 
Donna maria ananda dan chika ananda
Sumber: dok.pribadi

Beruntung saya memiliki adik yang bergerak di bidang literasi. Ia menyarankan saya untuk ikut kegiatan Nulis Bareng batch tiga mengenai parenting agar ada kegiatan. Dari sana juga saya mulai lebih dekat mengenal Indscript Creative dan Teh Indari Mastuti. Padahal sebelum menikah jarak tempat tinggal saya dengan rumah Teh Indari dapat ditempuh dengan jalan kaki, hehe.
Sekarang saya telah menulis 38 buku antologi, menjadi youtuber dan blogger. Memang sesuatu akan indah pada waktunya. Bukan begitu, adikku Chika Ananda? Hehe. Terima kasih telah menjadi penunjuk arah dan penyemangat untuk bangkit kembali. 

Selamat datang di dunia literasi wahai Donna Maria Ananda, nikmatilah setiap langkah mu agar bernilai ibadah di mata Tuhan mu.
Jadi, apa ceritamu, Teman?


Plandemic Growth Youtube Channel: Donna Maria Ananda

Wanita Dengan Jadwal Kerja Malam Susah Hamil?

  Penulis: Dhona Maria Ananda Zonadona.com Kesuburan merupakan salah satu faktor yang menjadikan peluang kehamilan seorang wanita semakin ti...