Sunday, October 16, 2022

Mengenal Manfaat Mawar atau Rosa untuk Kesehatan

 Penulis: Dhona Maria Ananda


Teman-teman, selain bentuknya yang menawan, bunga mawar memang dikenal dengan wanginya yang khas. Dalam kebudayaan Barat, mawar dianggap suci dan merupakan lambang dari cinta atau kecantikan. Di daerah tertentu bahkan bunga ini merupakan simbol anti kekerasan. Namun, di balik parasnya yang elok dan keharumannya yang menawan, bunga Mawar atau Rosa mengandung banyak manfaat untuk kesehatan. Apa saja manfaatnya? Yuk, disimak artikelnya.


Mawar/Rosa

Mawar/Rosa merupakan salah satu tanaman hias yang memiliki batang berduri. Meskipun demikian, parasnya yang elok, warna yang beranekaragam, dan keharumannya menjadi daya tarik tersendiri. Mawar/Rosa liar memiliki lebih dari 100 species, baik yang merambat maupun berupa semak berduri. Sedangkan ketinggian Mawar/Rosa ini dapat tumbuh 2 - 5 meter. 

Daun dari Mawar/Rosa berbentuk lonjong dengan ujung meruncing dan tepian bergerigi. Batangnya sendiri memiliki duri yang semakin banyak pada bagian dekat tanah. Di Asia Tenggara, Mawar/Rosa tergolong tanaman yang banyak merontokan daun untuk menurunkan suhu panas, karena pada dasarnya memang bukan tanaman tropis.

Bunga Mawar/Rosa rata-rata memiliki lima helai dengan ovari di bawah daun mahkota dan kelopak. Warna yang dimiliki Mawar/Rosa sangat beragam seperti merah, putih, kuning, merah muda, serta biru.

Sifat Mawar/Rosa yang suka memanjat ditunjang dengan duri yang berfungsi sebagai pengait pada tumbuhan lain. Duri pada Mawar/Rosa juga berfungsi sebagai perisai atau alat pertahanan diri dari predator atau erosi tanah.


Budidaya Mawar/Rosa

Budidaya Mawar/Rosa dilakukan secara konvensional dengan perkawinan putik dan benang sari. Namun, permintaan pasar akan bunga potong membuat budidaya Mawar/Rosa menggunakan teknik kultur in vitro. Teknik tersebut membuat Mawar/Rosa tidak memiliki ketergantungan terhadap musim, daya multiplikasi tinggi, serta terbebas dari bakteri atau jamur.


Manfaat Mawar/Rosa

Sejak zaman dahulu kala, Mawar/Rosa digunakan secara tradisional untuk kecantikan. Seperti mengatasi jerawat, mencerahkan warna bibir, anti aging, dan anti inflamasi. Namun, ternyata Mawar/Rosa juga memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh. Berikut merupakan beberapa manfaat Mawar/Rosa dilansir dari Halodoc:

1. Mengurangi Berat Badan

Mawar/Rosa mengandung senyawa yang membantu melancarkan metabolisme serta bersifat detoksifikasi. Mengkonsumsi segenggam helai bunga mawar setiap hari dapat mengurangi nafsu makan yang berlebih.

2. Terhindar dari Stres

Mawar/Rosa memiliki keharuman yang dapat menenangkan sekaligus menyegarkan pikiran. Akibatnya, tekanan darah menjadi stabil, emosi lebih terkendali, suasana hati membaik, dan meningkatkan fungsi otak.

3. Menurunkan Depresi dan Kecemasan

Melakukan terapi dengan aroma mawar menenangkan jiwa sehingga membuat peredaran darah lebih lancar. Selain itu, aroma mawar membuat energi negatif memudar serta meningkatkan daya konsentrasi sehingga dapat mengusir pikiran buruk atau bad mood.

4. Mengobati Wasir

Mawar/Rosa sangat berkhasiat untuk meredakan gejala wasir seperti pendarahan dan rasa sakit. Serat dan air yang terkandung pada mawar secara alami dapat membantu meredakan gejala wasir sekaligus membuang racun yang ada dalam pencernaan.

5. Mengobati Infeksi Kulit

Minyak esensial yang terdapat pada Mawar/Rosa mengandung senyawa anti inflamasi, anti bakteri, dan anti jamur. Hal tersebut membuat peradangan pada kulit yang terinfeksi cepat mereda. Minyak esensial mawar juga dapat mempercepat penyembuhan luka dan memperbaiki kulit yang rusak.


Selain cantik, ternyata Mawar/Rosa banyak manfaatnya, ya. 

Selamat menambah koleksi tanaman hias!


Plandemic Growth Youtube Channel: Donna Maria Ananda





 




Saturday, October 15, 2022

Mengenal Beragam Jenis Tanaman Hias

 Penulis: Dhona Maria Ananda


Teman-teman, tanaman hias merupakan pelengkap dekorasi keindahan yang semakin banyak digemari. Baik di dalam ataupun di luar ruangan, keberadaan tanaman hias memang dapat menciptakan suasana yang berbeda.

Tanaman hias juga identik dengan bunga. Warna bunga yang menarik dan bau yang harum semerbak, mempunyai daya tarik tersendiri bagi para penggemar tanaman hias. Namun, tahukah Teman, bahwa selain tumbuhan yang berbunga terdapat beragam jenis tanaman hias lainnya? Penasaran dengan beragam jenis tanaman hias? Yuk, disimak artikelnya.


Tanaman Hias

Teman-teman, menurut Wikipedia tanaman hias merupakan salah satu pengelompokan umum berdasarkan fungsi dari tumbuhan hortikultura. Tanaman hias juga mencakup keseluruhan bagian tanaman dan jenis apapun yang ditujukan dalam menghias. Jadi, tanaman hias tidak dikhususkan bagi yang berbunga saja, melainkan segala sesuatu yang menimbulkan kesan keindahan, seperti daun, batang, buah, ranting, akar, dan lain sebagainya.


Tanaman hias juga dapat berjenis semak, perdu, rambat, atau pohon yang memang ditujukan untuk memperindah taman, ruangan, upacara, aksesoris rambut atau busana, juga karangan bunga. Komponen tanaman hias dapat berupa warna, bentuk, wangi, dan lain sebagainya. Selain itu, penempatan dan bentuk tanaman hias berperan penting dalam menentukan keindahan.


Faktor lain yang tidak kalah pentingnya dalam menentukan keindahan dalam penggunaan tanaman hias adalah habitat asli dari setiap tanaman tersebut. Kenali sifat tanaman hias dengan lebih dalam agar tumbuhan tersebut memancarkan keindahan alaminya. Contohnya: mengenali berbagai macam tanaman outdoor, indoor, pekarangan luas, taman kecil, dan lain sebagainya.


Jenis Tanaman Hias

Teman-teman, dilansir dari kompas.com terdapat lima jenis tanaman hias dasar yang sebaiknya diketahui oleh para pecintanya, yaitu:

1. Tanaman Hias Bunga

Tanaman hias bunga merupakan jenis yang paling di minati oleh para pecinta tumbuhan hias. Selain parasnya yang cantik, tanaman hias jenis bunga memiliki beragam wewangian yang memanjakan penciuman. Contohnya: Bunga Mawar, Melati, Kamboja, Anggrek, dan lain-lain. Namun, perawatan tanaman hias bunga tentu lebih ekstra dari jenis lainnya. Pastikan Teman-teman telaten mengurusnya agar keindahan bunganya tetap terjaga.

2. Tanaman Hias Daun

Tanaman hias daun merupakan jenis tumbuhan yang sedang populer akhir-akhir ini. Betapa tidak, tanaman hias daun bersifat lebih tahan lama atau tidak mudah layu dibandingkan dengan bunga. Keunikan bentuk dan warna dari daun merupakan daya tarik tersendiri bagi para pecinta tanaman hias. Contohnya: Aglaonema, Palem, Anthurium, Alocasia, Kuping gajah, dan lain sebagainya.

3. Tanaman Hias Pohon

Tanaman hias pohon juga banyak diminati oleh para pecinta tumbuhan hias. Namun, biasanya pohon yang digunakan sebagai tanaman hias di pekarangan tidak memiliki bentuk yang besar. Hal tersebut bertujuan agar konsep estetika suatu taman tercapai. Contohnya: Bambu jepang, Bambu kuning, Pisang hias, dan lain-lain.

4. Tanaman Hias Buah

Tanaman hias buah memang jarang ditemui di pekarangan rumah pada umumnya. Namun, tak jarang para pecinta tanaman hias menggunakan batang, daun, serta buah untuk mempercantik ruangan atau pekarangannya. Contohnya: Lemon, Cabai pelangi, Buah naga, dan lain sebagainya.

5. Tanaman Hias Akar

Tanaman hias akar biasanya tidak dimiliki oleh pecinta tumbuhan biasa. Tanaman hias jenis ini biasanya memang dipunyai oleh para kolektor yang memiliki pemahaman mengenai kelebihan dan keindahannya. Karena untuk menata akar menjadi tanaman hias memang dibutuhkan skill dan kecermatan para pecintanya. Contohnya: Adenium, Delima, Beringin, dan lain- lain.


Jadi, jenis tanaman hias apa yang paling Teman-teman sukai?



Palndemic Growth Youtube Channel: Donna Maria Ananda


Friday, October 14, 2022

Manfaat Mahkota duri/Pakis Giwang (Euphorbia milli) Untuk Kesehatan

Penulis: Dhona Maria Ananda


Teman-teman, Mahkota duri atau Pakis giwang merupakan salah satu tanaman hias berbunga cantik yang memiliki duri. Tanaman yang memiliki nama latin Euphorbia milli ini diduga berasal dari Timur Tengah. Oleh karenanya, Mahkota duri sangat menyukai tempat dengan sinar matahari yang melimpah. 

Namun, siapa sangka di balik penampakannya yang sedikit menyeramkan, ternyata Mahkota duri atau Pakis giwang ini memiliki segudang manfaat untuk kesehatan. Penasaran dengan manfaatnya? Yuk, disimak artikelnya.


Mahkota duri/Pakis giwang (Euphorbia milli)

Mahkota duri/Pakis giwang (Euphorbia milli) merupakan tanaman hias yang memiliki bunga berwarna cantik dan batang berduri. Warnanya ada yang merah menyala atau kuning cerah. Namun, bunga yang sudah cukup lama mekar warnanya akan memudar menjadi hijau muda. 

Mahkota duri/Pakis giwang (Euphorbia milli) merupakan tanaman yang memiliki sifat agak merambat. Akarnya berupa serabut yang menyebar dan dangkal. Daun Mahkota duri/Pakis giwang (Euphorbia milli) berbentuk oval berwarna hijau. Batangnya memiliki getah seperti susu yang dikenal beracun. Oleh karenanya di beberapa daerah Mahkota duri/Pakis giwang (Euphorbia milli) disebut sebagai tanaman beracun.


Budidaya Mahkota duri/Pakis giwang (Euphorbia milli)

Budidaya Mahkota duri/Pakis giwang (Euphorbia milli) merupakan tanaman yang mayoritas memiliki bunga sejati sempurna yang dilengkapi organ seksual betina dan jantan. Jadi untuk memperbanyak Mahkota duri/Pakis giwang (Euphorbia milli) diperlukan perkawinan antara bunga jantan dan betina, baik dibantu oleh angin, serangga atau manusia. 

Mahkota duri/Pakis giwang (Euphorbia milli) akan tumbuh sempurna bila ditanam di area terbuka di mana banyak terdapat sinar matahari. Tempat yang lembab hanya akan membawa berbagai penyakit pada tanaman tersebut. Walaupun demikian, tanaman Mahkota duri/Pakis giwang (Euphorbia milli) dapat tumbuh di ruangan tertutup dengan sinar matahari rendah. Hanya saja pertumbuhannya tidak akan sebaik di tempat yang mendapat sinar matahari yang cukup. Tunasnya pun akan tumbuh lebih banyak dibandingkan dengan yang tumbuh di tempat yang teduh.


Manfaat Mahkota duri/Pakis giwang (Euphorbia milli)

Mahkota duri/Pakis giwang (Euphorbia milli) seperti yang telah di jelaskan di atas, memang mengandung racun yang berbahaya. Namun, dalam takaran yang tepat Mahkota duri/Pakis giwang (Euphorbia milli) ini dapat menjadi obat untuk beragam penyakit. Itu semua karena beberapa zat yang terkandung di dalam bunga, batang, dan akar Mahkota duri/Pakis giwang (Euphorbia milli) memang berfungsi sebagai anti bakteri dan anti virus. 


Adapun kandungan kimia dari Mahkota duri/Pakis giwang (Euphorbia milli) yang dilansir dari situs tanaman herbal, di antaranya:

1. Batang: Taraxerol, Taraxerone, friedelan-3 alfa-ol, friedelan-3 beta-ol, epifriedelanol, sterol, progesterone, karbohidrat, asam amino, asam sitrat, asam malat, dan asam fumarat.

2. Daun: Peroxidase, calsium oksalat, peptic substance, dan kanji.

3. Getah: Euphorbol, euphol, cyeloartenol.


Manfaat Mahkota duri/Pakis Giwang (Euphorbia milli) Untuk Kesehatan antara lain adalah untuk mengobati: Diare akut, Malaria, Demam, Radang telinga anak, Hepatitis, Sakit gigi, Pendarahan pada menstruasi, Bisul, Luka bakar, Sesak nafas atau asmatis, Sembelit, Rematik, Gigitan ular (akarnya), dan Membunuh serangga, 


Adapun beberapa hal yang harus diperhatikan adalah takarannya. Karena takaran yang berlebihan atau kurang tepat akan menjadi racun bagi tubuh. Serta ramuan Mahkota duri/Pakis giwang (Euphorbia milli) tidak boleh dikonsumsi oleh ibu hamil.


Nah, Teman-teman, begitu kiranya manfaat dari Mahkota duri/Pakis giwang (Euphorbia milli) untuk kesehatan. Semoga menambah wawasan dan bermanfaat bila ada yang membutuhkan. Salam sehat!


Plandemic Growth YouTube Channel: Donna Maria Ananda






Thursday, October 13, 2022

Mengenal Manfaat Tapak Dara atau Madagaskar Periwinkle (Caranthus roseus) untuk Kesehatan

Penulis: Dhona Maria Ananda


Teman-teman, Tapak dara atau Madagaskar periwinkle merupakan tanaman hias yang sering ditemui di berbagai pekarangan. Tanaman tersebut juga kerap kali tumbuh liar di berbagai lahan kosong atau berbagai tempat yang tidak terawat. Namun, di balik wujudnya yang cantik ternyata tanaman yang memiliki nama latin Caranthus roseus tersebut memiliki beragam manfaat untuk kesehatan dan kerap kali dijadikan obat herbal untuk mengobati beragam penyakit. Lantas, apa saja manfaat Tapak dara atau Madagaskar periwinkle (Caranthus roseus) untuk Kesehatan? Yuk, disimak artikelnya.


Tapak Dara atau Madagaskar Periwinkle (Caranthus roseus

Tapak dara atau Madagaskar periwinkle (Caranthus roseus) merupakan tanaman perdu yang berasal dari Madagaskar. Namun, tanaman tersebut telah menyebar ke berbagai daerah tropis diseluruh dunia. Di Indonesia sendiri tanaman tersebut tumbuh dan dikenal dengan beragam nama. Contohnya: sindapor (Sulawesi), kembang tembaga (Sunda), dan kembang tapak dara (Jawa)

Dilansir dari Wikipedia, tanaman Tapak dara atau Madagaskar periwinkle (Caranthus roseus) menyukai tempat terbuka untuk tumbuh, baik dataran rendah maupun sampai ketinggian 800 meter di atas permukaan laut. Tingginya dapat mencapai hingga 1 meter. Tanaman Tapak dara ini memiliki daun berbentuk bulat yang tersusun menyirip secara berselingan. Batang serta daunnya berwarna hijau dan mengandung lateks berwarna putih.

 Tapak dara atau Madagaskar periwinkle (Caranthus roseus) memiliki mahkota bunga berukuran 1-2 cm, namun tidak menutup kemungkinan ukurannya menjadi lebih kecil. Di pekarangan balkon saya sendiri ukuran bunga ini hanya 1/2 cm saja, sehingga tampak sangat imut dan menggemaskan. Biasanya bunga Rose Periwinkle (Inggris) ini berwarna putih, ungu, biru, atau merah jambu.


Budidaya Tapak Dara atau Madagaskar Periwinkle (Caranthus roseus

Cara budidaya tanaman Tapak Dara atau Madagaskar Periwinkle (Caranthus roseus) adalah dengan menanam bijinya. Biasanya biji ditanam di tanah yang tidak terkena sinar matahari secara langsung. Setelah berumur satu minggu, tanaman tersebut dapat dipindahkan ke tempat terbuka. 

Perawatan tanaman Tapak Dara atau Madagaskar Periwinkle (Caranthus roseus) juga termasuk mudah. Hanya tinggal disiram secara teratur dan diberi pupuk. Sebagai pengganti pupuk, Teman-teman dapat memakai air cucian beras. Namun, jika ingin berbunga sepanjang tahun, Teman-teman dapat menggunakan pupuk Nitrogen di awal pertumbuhan dan menhgantinya dengan fosfor ketika telah mulai berbunga.


Manfaat Tapak Dara atau Madagaskar Periwinkle (Caranthus roseus

Tapak dara atau Madagaskar periwinkle (Caranthus roseus) mengandung banyak bahan kimia yang dapat digunakan sebagai obat atau racun. Dilansir dari Wikipedia, berbagai kandungannya adalah vincristine, vinblastine, reserpine, ajmalicine, serpentine, chataranthine, leurosine, norharman, lochnerine, tetrahydrolalstonine, vindolinine, vindolicine, akuammine, vincamine, vinleurosin, vinpocetine, dan vinrosidin. Pengolahan dan takaran Tapak dara harus tepat agar potensi obat tidak berubah menjadi racun.


Adapun berbagai manfaat Tapak dara atau Madagaskar periwinkle (Caranthus roseus) menurut halodoc.com, di antaranya:

1. Mencegah Kolesterol

Flavonoid dan vinpocentine merupakan dua senyawa yang dapat membantu menurunkan kolesterol jahat, trigliserida, dan kadar kolesterol total.

2. Mengobati Diare, Gusi Berdarah, dan Vertigo

3. Anti Oksidan

Alkaloid yang terkandung dalam Tapak dara dapat mencegah berbagai penyakit kronis, seperti parkinson, tekanan darah tinggi, alzheimer, dan arteroskeloris.

4. Mencegah Diabetes

Kandungan vindolicine dan vindoline berperan aktif untuk membuat stabil gula darah dalam tubuh.

5. Membasmi Sel Kanker

Tapak dara di dalam Ayurveda menggunakan tanaman ini untuk mengatasi berbagai macam penyakit. Sifatnya yang antimikroba, antidiabetes, antitumor, dan antimutagen berfungsi untuk mencegah dan mengobati penyakit kanker.

6. Mempercepat Sembuhnya Luka

Kandungan ethanol yang terdapat dalam tapak dara dapat mempercepat penyembuhan luka.


Nah, Teman-teman, itulah beragam manfaat Tapak dara atau Madagaskar periwinkle (Caranthus roseus) untuk Kesehatan. Semoga bermanfaat artikelnya, ya!


Plandemic Growth Youtube Channel: Donna Maria Ananda



Wednesday, October 12, 2022

10 Manfaat Tanaman Hanjuang Merah/Cordyline fruticosa Untuk Kesehatan

Penulis: Dhona Maria Ananda



Teman-teman, tanaman hanjuang merah kerap kali ditemui di daerah taman rumah atau area pemakaman. Hal tersebut juga tidak terlepas dari mitos yang mengatakan bahwa hanjuang merah merupakan tanaman penolak bala. Terlepas Teman-teman percaya atau tidak, ternyata di balik kemistisan parasnya, tanaman hanjuang mengandung banyak sekali manfaat. Apa saja manfaat nya? Yuk, disimak artikelnya.



Hanjuang Merah atau Cordyline fruticosa

Hanjuang, andong, atau pohon ti memiliki nama latin Cordyline fruticosa. Tanaman ini termasuk family Asparagaceae dan genus Dracaena. Hanjuang, andong, atau pohon ti tergolong tanaman hias yangbberasal dari austronesia, Asia Tenggara dan Oseania. 

Di berbagai daerah tanaman ini dikenal dengan nama beragam, seperti Bak Juang (Aceh), Linjuang (Medan), Tumjuang (Palembang), Hanjuang (Sunda), Andong (Jawa Tengah dan Jakarta), Kayu Urip (Madura), Endong (Bali dan Nusa Tenggara), Renjuang (Dayak), Tabango (Gorontalo), Paili (Makasar), Panjureng (Bugis), dan Weluga (Ambon).


Mitos Hanjuang Merah atau Cordyline fruticosa

Dalam masyarakat suku Sunda, Jawa, serta Bali, makna hanjuang secara harafiah dan filosofis adalah sebagai pembatas ruang. Oleh karenanya, tanaman hanjuang sering dilihat atau dijumpai di pekarangan rumah; sebagai pembatas ruang antara rumah dan taman, di pemakaman; sebagai pembatas ruang atau pelindung yang masih hidup dengan yang tidak, di ladang; sebagai pembatas sial atau penolak bala, dan lain sebagainya.


Manfaat Hanjuang Merah atau Cordyline fruticosa

Terlepas dari aura mistis yang melekat, tanaman hanjuang ternyata sangat memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh. Dalam daun hanjuang terkandung berbagai nutrisi seperti zat besi, flavonoid, kalsium oksalat, polifenol, saponin, tannin, steroida, polisakarida, dan masih banyak lagi. Dilansir dari manfaat.co.id, berikut merupakan beberapa manfaat tanaman hanjuang merah, yaitu:

1. Obat TBC

Daun hanjuang merah memiliki sifat anti bakteri dan virus, hal tersebut membuatnya menjadi salah satu obat untuk TBC. Untuk hasil yang maksimal, kombinasikan daun hanjuang merah ini dengan wortel.

2. Mengatasi Sembelit

Daun hanjuang merah juga mengandung serat yang sangat baik untuk pencernaan sehingga dapat membantu mengatasi sembelit. Selain itu, daun hanjuang merah juga dapat mengatasi masalah ambein.

3. Obat Penyakit Lambung

Daun hanjuang merah memiliki berbagai nutrisi yang baik untuk tubuh, salah satunya adalah lambung. Oleh karenanya, daun hanjuang merah dapat digunakan untuk mengatasi berbagai penyakit lambung, seperti maag atau diare.

4. Obat Batuk

Daun hanjuang merah juga dapat membantu untuk meredakan batuk dengan meminum air rebusannya.

5. Obat Sesak

Daun hanjuang merah juga dapat mengatasi gejala sesak nafas dengan secara rutin meminum air rebusannya. Khasiatnya sama seperti daun binahong atau mint.

6. Melancarkan Haid

Daun hanjuang merah dapat juga mengatasi berbagai masalah kewanitaan, seperti keputihan, telat datang bulan, dan lain sebagainya, khususnya untuk melancarkan haid. 

7. Membersihkan Ginjal

Air rebusan daun hanjuang merah dapat membersihkan ginjal yang kotor sehingga terhindar dari berbagai penyakit. Khasiatnya sama dengan daun seledri yang berfungsi membersihkan ginjal.

8. Menjaga Kesehatan Liver

Rebusan daun hanjuang merah sangat baik dikonsumsi untuk menjaga kesehatan liver.

9. Obat Sakit Gigi

Daun hanjuang merah dapat direbus untuk mengatasi nyeri gigi karena mengandung anti bakteri dan kuman. Selain itu Daun hanjuang merah dapat mengobati radang gusi sehingga mempercepat penyembuhan dan meredakan bengkak. Daun hanjuang merah juga dapat mengatasi masalah bau mulut.

10. Obat Luka

Daun hanjuang merah yang ditumbuk dan dioleskan di luka akan dapat mempercepat penyembuhan karena membuatnya cepat kering dan tidak infeksi.


Nah, teman-teman begitulah ulasan singkat mengenai manfaat tanaman hanjuang atau Cordyline fruticosa untuk kesehatan. Semoga artikelnya dapat membantu yang sedang membutuhkan informasi!


Plandemic Growth YouTube Channel: Donna Maria Ananda





Tuesday, October 11, 2022

10 Manfaat Tanaman Sente/Keladi Hitam (Alocasia Plumbea) untuk Kesehatan

 Penulis: Dhona Maria Ananda


Teman-teman, keladi atau senthe hitam terkenal dengan mitosnya yang dipercaya sebagai tanaman penangkal ilmu sihir. Terlepas dari kepercayaan akan mitosnya, tumbuhan yang bernama latin alocasia plumbea ini termasuk menjadi salah satu jenis yang diburu para pecinta tanaman hias. Namun, banyak orang yang belum mengetahui bahwa ternyata keladi atau senthe hitam memiliki banyak manfaat. Lantas, apa saja manfaat tanaman sente atau keladi hitam (alocasia plumbea) tersebut? Yuk, disimak artikelnya.


Keladi/Senthe Hitam (alocasia plumbea)

Keladi atau senthe atau alocasia plumbea tergolong tanaman hias kerabat dekat dari talas-talasan. Tanamannya memiliki daun yang lebar dan besar, juga batang yang berumbi. Daunnya sendiri agak bergelombang dan didominasi warna hitam. Hal tersebut menjadi pembeda dengan senthe hijau atau keladi hijau atau alocasia macrorrhizos, yang didominasi oleh warna hijau meski bentuknya serupa. Pembeda lainnya, umbi dari senthe atau keladi hijau atau alocasia macrorrhizos dapat dimakan. Sedangkan keladi atau senthe hitam umbinya tidak dapat dimakan, serta bergetah yang dapat menimbulkan iritasi kulit atau gatal-gatal bila pengolahannya kurang benar.

Keladi atau senthe hitam merupakan jenis tanaman hias non flowery yang semakin banyak diminati. Alocasia plumbea sekarang ini memang telah menjadi pesaing dengan berbagai macam jenis aglaonema. Baik alocasia maupun aglaonema memiliki keistimewaan yang sama yaitu warna daun yang menggoda.

Namun, di balik persamaan keistimewaan yang sama dengan aglaonema, alocasia memiliki satu keunggulan, yaitu dipercaya dapat menangkal santet atau black magic.

Terlepas percaya atau tidaknya, mitos tersebut meningkatkan kelas keladi atau senthe hitam di kalangan para pecinta tanaman hias.


Budidaya keladi/senthe hitam/alocasia plumbea

Alocasia plumbea atau senthe/keladi hitam dikembangbiakan dengan cara menanam bonggol atau akar yang menjadi umbinya. Selain itu, budidaya alocasia plumbea dapat dilakukan melalui biji yang terdapat dalam kantung bunga. Meski demikian, banyak juga pembiakan keladi atau senthe hitam dengan mencabut anakan yang tumbuh disekitar tanaman induk.


Cara penanaman keladi/senthe hitam/alocasia plumbea

Keladi atau senthe hitam sebaiknya ditanam dengan sinar matahari yang tidak terlalu menyengat karena akan berpengaruh pada keindahan warna daun akibat kekeringan. Meskipun demikian, tanaman alocasia plumbea termasuk tanaman yang tahan dengan segala kondisi, kering kerontang atau tergenang air. Tanaman senthe atau keladi hitam yang disimpan dalam ruangan atau ditanam di daerah yang cukup teduh akan memiliki warna daun yang lebih indah.


Manfaat keladi/senthe hitam/alocasia plumbea

Dilansir dari suara merdeka.com, setidaknya ada 10 manfaat senthe/keladi hitam atau alocasia plumbea untuk kesehatan, yaitu:

1. Melancarkan Pencernaan

Asupan serat sangat penting untuk kesehatan usus. Senthe/keladi hitam atau alocasia plumbea adalah tanaman yang kaya akan serat yang dapat memelihara kesehatan usus.

2. Mengurangi Kolesterol

Daun senthe/keladi hitam atau alocasia plumbea memiliki lemak 1% dan tidak memiliki kolesterol. Daun teraebut dapat dimakan untuk menurunkan kadar kolesterol.

3. Sumber Mineral

Asupan mineral sangat penting bagi tubuh manusia. Hal tersebut berfungsi menyerap dan memecah karbohidrat, juga menyeimbangkan asam basa. Daun senthe/keladi hitam atau alocasia plumbea mengandung mineral yang baik untuk tubuh.

4. Memelihara Kesehatan Jantung

Daun dan batang senthe/keladi hitam atau alocasia plumbea memiliki lemak jenuh, serat, dan kalium yang baik untuk kesehatan jantung, serta menjaga tekanan darah terkendali.

5. Menjaga Kesehatan Mata

Kandungan vitamin A pada Daun senthe/keladi hitam atau alocasia plumbea sangat baik untuk menjaga dan menutrisi mata.

6. Menjaga Kesehatan Kulit

Batang senthe/keladi hitam atau alocasia plumbea kaya akan vitamin E yang bersifat anti aging.

7. Mencegah Hipertensi

Saponin, tanin, karbohidrat, dan flavonoid daun senthe/keladi hitam atau alocasia plumbea bermanfaat untuk menurunkan tekanan darah tinggi dan mencegah stroke.

8. Mengobati Anemia

Daun senthe/keladi hitam atau alocasia plumbea dapat mengatasi gejala anemia jika dikonsumsi secara rutin.

9. Melindungi Sistem Saraf

Vitamin B6, tiamin, niasin, dan riboflavin yang dikandung daun senthe/keladi hitam atau alocasia plumbea dapat menutrisi dan melindungi, serta memperkuat sistem syaraf

10. Mencegah Diabetes

Umbi senthe/keladi hitam atau alocasia plumbea mengandung serat dan pati resisten yang bermanfaat memgendalikan kadar gula dalam darah.


Nah, teman-teman, itulah 10 manfaat senthe/keladi hitam atau alocasia plumbea untuk kesehatan. 

Semoga bermanfaat, ya!


Plandemic Growth YouTube Channel: Donna Maria Ananda






Monday, October 10, 2022

5 Manfaat Tanaman Lidah Mertua atau Sansevieria Untuk Kesehatan

Penulis: Dhona Maria Ananda


Teman-teman, lidah mertua atau sansevieria merupakan tanaman yang sering dijumpai sebagai hiasan rumah. Bentuknya yang unik serta corak polanya yang memukau mampu memikat banyak orang untuk mencoba memeliharanya. Cara merawatnya pun tidaklah sulit. Belum lagi ternyata tanaman sanseviera banyak mengandung manfaat. Lantas, apa saja manfaat tanaman lidah mertua ini? Yuk, disimak artikelnya.


Tanaman Sansevieria atau Lidah Mertua

Sansevieria atau lidah mertua merupakan tanaman hias yang populer dikalangan pecinta tumbuhan. Perawatannya pun terkenal sangat mudah. Tanaman ini dapat tumbuh dalam kondisi yang sedikit air dan cahaya matahari.

Daun sansevieria atau lidah mertua berbentuk sukulen, tegak, keras, dan berujung runcing. Daunnya yang tebal dan keras menyimpan banyak kandungan air, sehingga tanaman ini dapat bertahan di kondisi kekeringan. Namun, dikondisi lembab pun tanaman sansevieria atau lidah mertua dapat tumbuh dengan subur.

Warna daun sansivieria atau lidah mertua ini sangat beragam, seperti hijau tua, hijau muda, hijau abu-abu, perak, dan kombinasi putih kuning atau hijau kuning. Variasi motif alur atau garis-garis di setiap daunnya juga berbeda-beda. Ada yang mengikuti arah serat daun, tidak beraturan, atau zig-zag.

Berdasarkan bentuknya, sansivieria atau lidah mertua pada umumnya terbagi menjadi dua jenis, pertama, jenis yang tumbuh memanjang ke atas dengan ukuran 50-75 cm. Jenis ini disebut juga tanaman pedang-pedangan. Kedua, jenis berdaun pendek melingkar dalam bentuk roset dengan ukuran 8 cm dan lebar 3-6 cm.

Berdasarkan jenisnya sansivieria atau lidah mertua juga terbagi menjadi dua jenis, yaitu keturunan asli/spesies dan persilangan/hibridasi. Dari bentuk hibrid tersebut karakter dan fisik sansevieria atau lidah mertua tercipta berbeda dari induknya. Mutasi sansivieria atau lidah mertua juga dapat terjadi melalui anakan stek daun.


Manfaat Sansivieria atau lidah mertua

Manfaat lidah mertua/sansevieria
Dok.pribadi

1. Mencegah Kanker

Lidah mertua memiliki kemampuan untuk menyerap dan menyingkirkan lingkungan dari polutan udara beracun. Oleh karena itu, tanaman ini mampu menangkal agen penyebab kanker seperti benzena, karbondioksida,trichloroethylene, formaldehyde, xilen, dan toluena.

2. Menangkal Radiasi

Tubuh yang terus menerus terpapar radiasi perlahan tapi pasti akan mengalami berbagai masalah kesehatan seperti mual, nyeri, muntah, demam, atau diare. Lidah mertua atau sansivieria dapat membantu penyerapan radiasi, khususnya dari barang- barang elektronik. Oleh karena itu, meletakan tanaman lidah mertua atai sansivieria di ruangan-ruangan dalam rumah sangatlah dianjurkan.

3. Antiseptik

Tanaman lidah mertua atau sansivieria memiliki antiseptik alami yamg berfungsi sebagai anti racun. Oleh karena itu, tanaman lidah mertua atau sansivieria biasa digunakan untuk membunuh kuman.

4. Vitamin Rambut

Selain lidah buaya atau aloe vera, lidah mertua atau sansivieria juga ternyata dapat digunakan sebagai vitamin yang efektif melembutkan rambut. Seperti halnya lidah buaya atau aloe vera, cara penggunaan lidah mertua atau sansivieria pun sama, yaitu mengerok bagian dalam daun yang bentuknya seperti gel. Bagian tersebut kemudian dioleskan di rambut.

5. Menurunkan Resiko Diabetes

Lidah mertua atau sansevieria sangat ampuh mencegah dan mengatasi penyakit degeneratif seperti diabetes. Cara penggunaanya adalah dengan merebus daun lidah mertua dengan air. Air rebusan lidah mertua atau sansevieria tersebut dapat menjadi penetralisir kadar gula dalam darah.


Nah, teman-teman, itulah berbagai manfaat tanaman lidah mertua atau sansivieria untuk kesehatan. Semoga artikelnya bermanfaat. Jangan lupa sempatkan untuk mencoba memelihara dan menyimpan tanaman lidah mertua atau sansivieria yang banyak manfaatnya di dalam rumah, ya!


Plandemic Growth YouTube Channel: Donna Maria Ananda



Wanita Dengan Jadwal Kerja Malam Susah Hamil?

  Penulis: Dhona Maria Ananda Zonadona.com Kesuburan merupakan salah satu faktor yang menjadikan peluang kehamilan seorang wanita semakin ti...